Sukses

Lifestyle

Menu Hari Ini: Pizza Roti Tawar, Sambal Goreng Pare dan Ayam Kecap Mentega

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi menu berikut bisa jadi inspirasi membuat hidangan yang enak dan lezat. Karena rekomendasi menu hari ini ada Pizza Roti Tawar, Sambal Goreng Pare dan Ayam Kecap Mentega. Simak selengkapnya berikut ini. 

 

Baca juga:

 

Bahan:

  • 4 lembar roti tawar
  • 4 sdm keju mozarella
  • 3 buah sosis
  • 2 sdm mayonaise
  • 2 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus cabai
  • 1 siung bawang bombay
  • 1 sdt oregano
  • tambahkan potongan tomat dan paprika jika suka
  • margarin secukupnya

Cara Membuat:

  1. Iris tipis sosis dan bawang bombay. Panaskan sedikit minyak, tumis dua bahan ini hingga matang. Angkat.
  2. Ambil roti tawar, oles tipis dengan margarin. Tata tumisan sosis bawang.
  3. Campurkan saus tomat dan cabai. Oles atas isian bergantian dengan saus dan mayonaise.
  4. Panaskan teflon, masukkan 1 sdm margarin. Jika sudah leleh, letakkan roti tawar. Panaskan sebentar. Taburi dengan keju mozarella. Tutup teflon, buka ketika keju sudah meleleh.
  5. Terakhir taburi oregano. Panaskan sebentar lagi, angkat.

Menu Makan Siang: Sambal Goreng Pare

Ingin masak pare bumbu sambal goreng? Bisa, tak kalah enak dengan sambal goreng kentang dan lainnya. Bumbunya hampir sama, dan buatnya juga tak susah. Ini resepnya.

Bahan-bahan:

  • 2 buah pare, (belah dua, buang isinya dan iris tipis)
  • 1 siung bawang putih, iris tipis
  • 5 buah cabai rawit, iris tipis
  • 2 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas, memarkan

Bumbu halus:

  • 2 buah cabai merah besar
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 1 sdm gula merah
  • garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan pare yang sudah diiris tipis dengan garam. Remas-remas hingga layu untuk menghilangkan rasa pahitnya. Cuci bersih setelahnya.
  2. Tumis bumbu halus hingga matang dan mengental. Matikan api.
  3. Di penggorengan lain, tumis bawang putih, bawang merah dan cabai iris hingga harum, masukkan pare dan masak hingga matang dan agak kering. Panaskan lagi bumbu sambal goreng, masukkan pare tumis dan aduk rata. Masak hingga bumbu meresap.

 

Baca juga:

 

Menu Makan Malam: Ayam Kecap Mentega

Daging ayam bisa diolah jadi masakan ayam kecap mentega yang enak. Menu ini pun cocok dinikmati bersama keluarga. Langsung saja simak resepnya di bawah ini.

Bahan-Bahan

  • 1 ekor daging ayam kampung ukuran kecil
  • 2 ruas jahe, potong sebesar korek api
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sdm mentega
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 sdm minyak sayur
  • 1 sdm kecap asin
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 butir jeruk nipis
  • garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat

  1. Cuci bersih daging ayam, rendam dalam air perasan jeruk nipis, diamkan beberapa saat. Bilas daging ayam hingga bersih lalu potong kecil-kecil.
  2. Lelehkan mentega. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan jahe. Tumis sampai jahe layu.
  3. Masukkan daging ayam. Masak hingga berubah warna.
  4. Tambahkan kecap asin, kecap manis, gula, garam, dan air. Aduk rata.
  5. Tambahkan minyak wijen. Masak hingga bumbu meresap dan daging empuk. Angkat dan sajikan.

Selamat memasak dan semoga suka!

 

Baca juga:

 

Cek Video di Bawah Ini

#ElevateWomen

 

Baca juga:

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading