Sukses

Lifestyle

7 Hal Membuang-Buang Waktu yang Disesali Banyak Orang

Fimela.com, Jakarta Seringkali kita tak sadar sudah membuang-buang waktu dengan percuma setiap harinya. Kita baru sadar ketika ada sesuatu yang direnggut atau hilang dari kita, misalnya orang-orang tersayang atau mungkin masa muda karena bertambahnya usia.

Setiap orang pasti pernah membuang-buang waktu dengan percuma dan kemudian menyesalinya. Dan seringkali inilah sekian hal yang membuang-buang waktu dan pada akhirnya kita sesali.

1. Tidak menghabiskan cukup waktu dengan orang tersayang

Pada titik tertentu, kamu sadar bahwa selama ini tak pernah menunjukkan rasa sayang secara langsung, menemani orangtua atau seseorang yang tulus mencintaimu, bahkan mengabaikan keberadaan mereka. Ketika mereka sudah tak ada, hanya rasa rindu yang muncul tanpa bisa dituangkan.

2. Hidup bukan dengan keinginan sendiri

Kamu mengikuti mimpi dan keinginan orangtuamu untuk menjadi ini dan itu, yang mana semua itu tak pernah kamu inginkan. Kamu sadar telah membuang waktu setelah merasa tak bahagia dengan keputusanmu.

3. Mempertahankan toxic relationship

Setiap hubungan cinta tentu memiliki tantangannya sendiri, tapi bukan berarti bisa bertahan dengan tukan selingkuh, pecandu, pemukul, atau yang lainnya. Bertahan dengan seseorang yang tak layak mendapatkan cintamu hanya membuang-buang waktu.

4. Terlalu memikirkan apa kata orang

Sesekali kamu memang perlu mendengar pendapat orang lain, karena itu membantumu menjadi orang yang lebih baik. Tapi tak semua yang dikatakan orang lain perlu didengar. Akan selalu ada komentar negatif yang akan kamu terima, dan mendengarkan semua komentar mereka tak akan membuat hidupmu bahagia.

5. Fokus pada kesalahan dan penyesalan di masa lalu

Setiap orang pasti pernah melakukan kesalahan, tapi dari situlah kamu belajar jadi lebih baik, untuk tidak melakukan kesalahan yang sama lagi. Tapi menyesali kesalahan terus-menerus adalah hal yang membuat diri sendiri stres. Kamu tak akan bisa maju karena kamu terjebak masa lalu.

6. Tak pernah belajar mencintai diri sendiri

Banyak orang menyesal karena tak pernah belajar percaya diri dan mencintai diri sendiri lebih dulu sebelum mendahulukan orang lain. Andai saja tidak minder, mungkin kamu tak akan kena bullying saat kecil atau andai saja bisa punya self-love lebih besar, kamu mungkin tak akan terjebak toxic relationship.

7. Tak pernah serius belajar dan justru bermalas-malasan

Ketika menghadapi dunia kerja, kamu sadar sainganmu lebih unggul dan berkualitas. Kamu merasa menyesal mengapa dulu saat sekolah tidak serius belajar dan malah membuang-buang waktu dengan banyak bermain.

Jika masih punya waktu untuk memperbaikinya, yuk jangan lagi buang-buang waktu yang nantinya akan kamu sesali, Sahabat Fimela! Atau adakah penyesalan lain yang kamu rasakan saat ini?

#ElevateWoman with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading