Fimela.com, Jakarta Membuat camilan sendiri untuk keluarga di rumah yang mewah tapi bahan-bahannya mudah didapat dan dibuat? Pie susu teflon mungkin bisa menjadi alternatif terbaik. Ada banyak variasi pie susu teflon yang enak dan gampang dicoba di rumah, seperti sekian resep berikut ini.
BACA JUGA
Advertisement
1. Resep Pie Susu Teflon Anti Gosong
Bahan kulit:
- 10 sdm tepung terigu
- 5 sdm margarin
- 1 butir kuning telur
Bahan vla:
- 10 sdm air
- 10 sdm kental manis putih
- 2 sdm tepung maizena
- 2 butir kuning telur
- 1 sdm air lemon
- 1/4 sdt garam
Cara Membuat:
- Campurkan semua bahan kulit, uleni hingga kalis.
- Pipihkan adonan di teflon, pastikan ketebalannya merata. Tusuk-tusuk dengan garpu.
- Untuk vla isian, campurkan air dengan kental manis, kuning telur dan garam. Aduk rata. Masukkan maizena dan aduk rata hingga tidak ada yang bergerindil.
- Tata tatakan kompor dua lapis, jika tidak ada, gunakan saringan kukusan untuk mencegah api kompor langsung bersentuhan dengan teflon sehingga tidak membuat kulitnya gosong. Gunakan api sangat kecil untuk memanggangnya.
- Panggang kulit pie selama 3 menit. Tutup teflon agar matangnya merata. Buka tutupnya, tuang dan saring isian vla ke dalam kulit pie yang sudah setengah matang. Tutup lagi teflon.
- Panggang pie hingga matang kurang lebih selama 30 menit. Cek kondisi pie sesekali untuk memastikan vla sudah matang.
- Jika sudah padat, angkat dan sajikan pie susu teflon.
Advertisement
2. Resep Pie Susu Teflon Lembut
Bahan kulit pie:
- 200 gr tepung terigu
- 100 gr margarin
- 1 butir telur
- 1 sdm maizena
Bahan vla:
- 100 ml kental manis
- 100 ml air
- 50 gr tepung maizena
- 2 sdm gula pasir
- 1 butir kuning telur
- 1/2 sdt vanila bubuk
Cara Membuat:
- Untuk kulit, campurkan tepung dengan margarin, aduk rata. Masukkan telur dan maizena. Aduk rata, uleni hingga kalis. Diamkan.
- Untuk vla, larutkan maizena dengan air, tuang kental manis, gula dan kuning telur. Aduk rata. Masukkan vanili bubuk dan aduk merata lagi.
- Siapkan teflon, oles dengan margarin merata. Gilas adonan hingga selebar teflon. Tata di teflon membentuk mangkuk atau sesuai bentuk teflon.
- Tusuk-tusuk dasarnya dengan garpu. Saring saat menuang adonan fla ke atas adonan kulit.
- Tutup teflon dan masak dengan api sangat kecil. Jika tak ingin adonan kulitnya cepat gosong, tumpuk dua tatakan kompor. Risikonya, harus dipanggang agak lama.
- Jika permukaan pie sudah mengeras atau padat, tanda sudah matang. Pie susu teflon siap dinikmati.
3. Resep Pie Susu Teflon Keju
Bahan:
- 6 butir kuning telur
- 3 sdm gula halus
- 300 ml margarin cair
- 500 gram tepung terigu
- 150 gram keju parut
- 1 kaleng kental manis
- 3 sdm maizena
- 300 ml air
Cara Membuat:
- Masukkan 3 butir kuning telur dan 3 sdm gula halus, kocok sampai rata. Masukkan margarin yang sudah dilelehkan. Aduk lagi sampai rata.
- Tambahkan terigu dan aduk sampai kalis. Ambil adonan dan bentuk pada teflon.Letakkan loyang yang sudah tidak dipakai di atas api.
- Letakkan teflon di atasnya dan panaskan dengan api kecil. Tutup teflon.
- Masukkan 3 butir kuning telur dalam mangkuk berbeda. Tambahkan kental manis dan keju parut, kocok sampai rata. Tambahkan air dan aduk. Saring sampai tak ada adonan yang menggumpal.
- Masukkan isian ke dalam kulit pie, tambahkan parutan keju dan panggang di atas api kecil selama kurang lebih 30-40 menit.
- Matikan api dan diamkan sejenak. Dinginkan dan pie siap disajikan.
Advertisement
4. Resep Pie Susu Teflon Coklat
Bahan kulit:
- 100 gram tepung terigu
- 100 gram margarin
- 35 gram susu bubuk
Bahan Vla:
- 100 ml susu cair cokelat
- 2 sdm cokelat bubuk
- 2 sdm tepung maizena
- 3 butir kuning telur
- 6 sdm kental manis cokelat
Cara Membuat:
- Buat adonan kulit dengan mencampur tepung, margarin, dan susu bubuk.Uleni sampai rata dan tak lengket.
- Bagi adonan jadi 2 agar kulit tak terlalu tebal.
- Ambil 1 bagian adonan dan pipihkan di teflon ukuran kecil.
- Tusuk-tusuk dengan garpu agar tak gosong dan matangnya merata.
- Sekarang buat vla coklatnya. Kocok lepas kuning telur dan sisihkan.
- Larutkan tepung maizena dengan susu cair. Tambahkan kental manis.
- Campurkan adonan dengan telur dan masak dengan api kecil sampai mengental.
- Masukkan vla dalam teflon yang sudah dilapisi adonan kulit.
- Masak di atas api kecil selama kurang lebih 30 menit.
- Masak sampai kulit kering dan vla mengental dan tak berair lagi.
5. Resep Pie Susu Teflon Takaran Sendok
Bahan kulit:
- 5 sdm tepung terigu
- 4 sdm margarin
- 1 sdm susu bubuk
Bahan isian:
- 5 sdm air
- 5 sdm kental manis putih
- 1 sdm susu bubuk
- 1 butir kuning telur
- 1 sdm tepung maizena
- 1/2 sdt vanili bubuk
Cara Membuat:
- Campurkan semua bahan kulit, uleni hingga kalis. Cetak di teflon. Ratakan hingga memiliki ketebalan yang sama.
- Tusuk-tusuk adonan dengan garpu agar suhu panas dan matangnya merata.
- Untuk isian, larutkan air dengan kental manis dan susu bubuk. Masukkan kuning telur, kocok hingga merata. Masukkan maizena dan aduk rata hingga tidak ada yang bergerindil.
- Panaskan kompor, panggang kulit adonan sebentar, kurang lebih selama 3 menit dengan api sangat kecil. Tuang adonan isian sambil disaring ke dalam adonan kulit pie.
- Tutup lagi dan masak hingga matang atau kurang lebih selama 30 menit. Jika isian sudah tampak padat dan kekuningan matang, angkat.
Itu dia sekian resep pie susu teflon yang enak dan mudah dibuat di rumah serta tentunya anti gagal. Yuk coba semua resepnya!
#ElevateWoman with Fimela