Fimela.com, Jakarta Jika biasanya lebaran membuat ketupat, Sahabat Fimela dapat menggantinya dengan membuat lemang. Cara membuatnya pun juga mudah, berikut resep yang dapat dicoba.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan:
- 1/2 kg beras ketan
- 1 buah kelapa (ambil santannya)
- Daun pisang secukupnya untuk membungkus
- Garam secukupnya
Advertisement
Cara Membuat:
- Cuci bersih beras hingga airnya berwarna bening.
- Rendam beras dengan santan kelapa selama 1 jam. Tambahkan pula garam secukupnya untuk menambah rasa gurih.
- Masak beras dengan santan dalam panci dengan api kecil. Jika beras setengah masak, lalu angkat dan biarkan dingin terlebih dahulu.
- Bungkus dengan daun pisang, ukuran sesuai selera. Usahakan harus padat ketika membungkusnya.
- Kukus lemang selama kurang lebih 1 jam.
- Jika sudah masak, angkat dari kukusan dan biarkan dingin.
- Untuk menikmatinya, potong sesuai selera.
Selamat mencoba dan semmoga suka!
Cek Video di Bawah Ini
#ElevateWomen