Fimela.com, Jakarta Malam lailatul qadar merupakan malam yang amat mulia di Bulan Ramadan. Kemuliaan malam itu digambarkan sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan.
Sejarahnya, pada malam ini merupakan momen dimana Al-Quran diturunkan dari Lauh AL-Mahfuz ke Baitul Izzah atau langit dunia. Sebagaimana firman Allah SWt dalam surah Al-Qadr ayat 1-5:
“Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (AL-Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dngan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar,” (QS. Al-Qadr [97]: 1-5).
Advertisement
BACA JUGA
Keistimewaan malam lailatul qadar
Malam lailatul qadar juga merupakan malam dambaan setiap umat muslim. Karena di malam inilah pahala akan dilipat gandakan. Namun, tidak ada yang tahu pasti kapan terpatnya malam lailatul qadar terjadi.
Akan tetapi, Rasulullah SAW memberi pertunjuk bahwa malam lailatul qadar akan jatuh di antara 10 malam terakhir Ramadan.
"Carilah dengan segala daya upaya malam Qadar itu pada malam-malam ganjil dari sepuluh yang terakhir di bulan Ramadan." (HR. Bukhari).
Advertisement
Amalan-amalan malam lailatul qadar
Dengan berlandaskan hadits di atas, hendaknya setiap kaum Muslimin mempersiapkan diri untuk menyambut kedatangannya pada malam-malam ganjil dari sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan. Lalu apa yang harus kita lakukan di malam Lailatul Qadar? Berikut ini 5 amalan yang bisa dilakukan seperti yang dikutip dari berbagai sumber.
1. Membaca Al-Quran
Sebagaimana dalam firman Allah SWT dalam surat Al-Qadr ayat 1-5, malam lailatul qadar merupakan malam dimana diturunkannya Al-Quran. Di malam ini pula malaikat turun ke bumi mengaminkan doa-doa umat islam yang dipanjatkan di malam itu sampai terbit fajar. Karena itu, perbanyaklah membaca Al-Quran karena dapat mendatangkan pahala yang berlipat ganda.
2. Memperbanyak doa
Memperbanyak untaian doa, pengampunan, permaafan kepada Allah SWT bisa jadi salah satu amalan untuk mendapatkan keberkahan Lailatul Qadar. Hal ini berdasarkan hadits yang diceritakan dari Aisyah ra, “Aku berkata, Wahai Rasulullah, apa pendapatmu jika aku ketepatan mendapatkan malam Lailatul Qadar, apa yang harus aku ucapkan?,”
Beliau menjawab: “Ucapkanlah, Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu anna” (Ya Allah, sesungguhnya Engkau maha pemaaf mencintai kemaafan, maka maafkanlah aku).” (HR. Ibnu Majah, yang dishahihkan oleh Al Albani).
3. Memperbanyak ibadah
Seseorang yang memperbanyak ibadah di malam Lailatul Qadar akan mendapatkan pahala dan keberkahan yang lebih baik dari seribu bulan, bahkan diampuni dosa-dosanya yang lalu.
Sebagaimana dalam hadits, Rasulullah SAW bersabda,"Barangsiapa melakukan ibadah pada malam Lailatul Qadar atas dasar keimanan dan keikhlasan maka diampunilah dosanya yang telah lalu." (HR Bukhari).
4. Menjalankan I’tikaf
I’tikaf yaitu berdiam di dalam masjid atau mushala dengan niat untuk beribadah atau mendekatkan diri kepada Allah Swt dengan cara tertentu sebagaimana telah diatur oleh syariat, guna menghidupkan malam agar mendapatkan malam Lailatul Qadar.
I’tikaf tentu saja bukan sekedar berdiam diri saja di masjid atau mushala. I’tikaf adalah suatu upaya yang dikerjakan untuk memperbanyak ibadah dan berbagai kegiatan positif lainnya. Anda bisa melakukan salat sunah, berdzikir dan ibadah lain untuk mendekat pada Sang Khalik.
5. Memperbanyak Taubat
Dalam 10 hari terakhir bulan Ramadan juga jadi kesempatan yang baik dalam memperbaiki diri. Mohonlah ampunan kepada Allah SWT dengan bersungguh-sungguh. Perbanyak bertaubat untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Selain bisa berkesempatan untuk mendapat ampunan dari Allah, Anda juga membuka peluang untuk meraih keberkahan Lailatul Qadar.
*Penulis: Hilda Irach.
#Elevate Women