Fimela.com, Jakarta Cara membuat brokoli goreng tepung yang renyah sebenarnya mudah sekali. Kita bisa menggunakan bahan-bahan berikut ini. Brokoli goreng tepung ini pun cocok dijadikan lauk, bisa juga dijadikan camilan.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan-Bahan
- 2 ikat brokoli
- 4 siung bawang putih, dihaluskan dengan 1/2 sdt garam
- 1 butir telur ayam
Bahan Adonan
- 5 sdm tepung terigu
- 3 sdm tepung beras
- 1/2 sdt lada
Cara Membuat
1. Rebus brokoli dengan bawang putih halus. Angkat dan tiriskan.
2. Campur tepung terigu, tepung beras, dan lada di satu wadah.
3. Kocok lepas telur di wadah terpisah.
4. Gulingkan brokoli di adonan tepung, celupkan ke telur, baluri lagi dengan adonan tepung.
5. Goreng brokoli hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
Brokoli goreng ini juga cocok dinikmati dengan saus sambal atau saus mayonaise. Selamat mencoba!
#ElevateWomen