Sukses

Lifestyle

4 Manfaat Mengonsumsi Madu saat Berbuka dan Sahur di Bulan Ramadan

Fimela.com, Jakarta Madu merupakan salah satu jenis makanan yang memiliki rasa manis. minum air madu dapat memberi tubuh kita banyak manfaat kesehatan. Sebagian besar orang menggunakan madu untuk menambah rasa manis pada minuman dan makanan.

Karena dipercaya memiliki banyak manfaat, tak jarang sebagian dari kita mengonsumsi madu saat berbuka maupun saat sahur. Untuk mengetahui lebih jelas, berikut ini beberapa manfaat madu yang perlu diketahui manfaat mengonsumsi air madu baik saat berbuka atau sahur.

1. Membantu Menurunkan Berat Badan

Mengonsumsi segelas penuh air hangat dengan jus lemon dan madu dapat membantumu menurunkan berat badan. Sejumlah peneliti percaya bahwa peningkatan asupan air mampu meningkatkaan metabolisme tubuh. Selain itu, air mengisi perut kita dan membuat kita merasa lebih kenyang. Kedua efek konsumsi air ini akan membantumu menurunkan berat badan.

2. Meningkatkan Pencernaan

Air hangat dan madu secara individual dikenal untuk meningkatkan pencernaan. Jadi jelas bahwa kombinasi tersebut juga akan berhasil. Air madu berperan penting dalam mengatasi sakit perut. Mengkonsumsi air madu sebelum makan juga terbukti membuat pencernaan makanan yang dikenal bisa memperparah masalah perut lebih mudah.

Salah satu penyebab utama masalah pencernaan adalah buang air besar yang tidak teratur. Minum segelas air hangat dengan satu sendok teh madu saat perut kosong akan mengakhiri masalah dan dengan demikian meningkatkan kesehatan sistem pencernaan secara keseluruhan.

3. Meningkatkan Imunitas

Untuk menikmati manfaat air madu ini, Sahabat Fimela harus menggunakan madu organik mentah. Madu mentah memiliki sifat antimikroba yang sangat kuat dan juga kaya akan mineral dan vitamin esensial. Kualitas-kualitas ini bersama-sama membuat air madu menjadi penguat kekebalan yang bagus.

4. Meningkatkan Energi

Gantilah semua cangkir minuman berkafein dengan air madu hangat. Seperti yang telah disebutkan, minuman ini akan membantumu tetap terhidrasi dengan baik, yang secara otomatis akan berdampak positif pada tingkat energimu.

Nah, berikut tadi adalah beberapa manfaat yang didapatkan ketika berbuka dan sahur dengan mengonsumsi madu. tetap semangat menjalankan ibadah puasa ya!

Cek Video di Bawah Ini

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading