Sukses

Lifestyle

Beraktivitas Fisik Selama Pandemi COVID-19 Jadi Investasi Kesehatan Masa Depan

Fimela.com, Jakarta Tak terasa sudah setahun pandemi COVID-19 melanda dunia. Masyarakat semakin terbiasa dengan aktivitas di rumah saja dan menggunakan smartphone atau laptop selama berjam-jam.

Padahal faktanya, masyarakat yang kurang aktivitas fisik atau menjalani gaya hidup sedentari ini, berisiko menyebabkan penyakit tidak menular seperti stroke, diabetes, penyakit jantung dan lainnya.

Dalam rangka Hari Aktivitas Fisik dan Hari Kesehatan Dunia, Fonterra Brands Indonesia melalui brand Anlene, bersama Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Perhimpunan Osteoporosis Indonesia (PEROSI), mendorong masyarakat baik dewasa maupun lansia agar tetap rutin beraktivitas fisik, konsumsi nutrisi seimbang dan deteksi dini untuk investasi kesehatan masa depan.

"Meskipun dalam situasi pandemi, perilaku hidup sehat aktif harus tetap dilakukan karena investasi kesehatan jantung, paru dan termasuk juga kesehatan tulang, sendi, otot sejak usia dini penting untuk kesejahteraan secara menyeluruh di setiap tahapan kehidupan," tutur dr. Riskiyana Sukandhi Putra, selaku Direktur Kesehatan Kerja dan Olahraga, Kementerian Kesehatan RI, dalam webinar yang diselenggarakan, Rabu (7/4/2021).

Sependapat dengan Riskiyana, dr. Bagus Putu Putra Suryana, SpPD-KR, menambahkan, aktivitas fisik sejak dini terutama di masa pandemi COVID-19 ini perlu diimbangi dengan konsumsi asupan kalsium dan vitamin D yang cukup. Hal ini dapat menjadi investasi tulang yang kuat di hari tua.

"Kurang bergerak (sedentari), kurang latihan fisik, atau olahraga tidak teratur akan mengurangi tekanan pada tulang sehingga mengurangi pembentukan tulang baru dan berakibat meningkatkan risiko tulang keropos atau osteoporosis.” terang Bagus.

Untuk melawan gaya hidup sedentari, Riskiyana menyarankan agar melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit per hari 3 sampai 5 kali per minggu. "Aktivitas fisik untuk melawan gaya hidup sedentari dapat dilakukan di mana saja, termasuk saat di rumah saja selama pandemi." lanjutnya.

 

Aktivitas fisik juga penting dilakukan selama berpuasa

dr. Siti Pariani, Ketua dan Pendiri Komunitas Lansia Sejahtera Surabaya, mengatakan, Aktivitas fisik dan olahraga penting untuk tetap dilakukan di bulan puasa, untuk mencegah tulang keropos (osteoporosis), membuat tulang menjadi lebih kuat, mengurangi risiko patah tulang, hingga memastikan tulang mendapatkan nutrisi yang baik.

"Jika tidak melakukan aktivitas fisik, maka kepadatan tulang akan terus berkurang seiring bertambahnya usia, selain itu otot jadi lembek dan kecil dan sendi menjadi kaku karena tidak digerakkan." tuturnya

Beberapa aktivitas fisik yang dapat dilakukan lansia selama berpuasa di bulan Ramadan di antaranya seperti jalan kaki jarak dekat, membersihkan rumah, bersepeda santai, naik tangga, hingga berkebun. "Selain melakukan aktivitas fisik, lansia juga dianjurkan untuk hindari stress, bersosialisasi dan berdoa untuk minta perlindungan pada Tuhan Yang Maha Esa." tutup Siti.

 

Mencukupi kebutuhan nutrisi harian

Rhesya Agustine, Marketing Manager Anlene, Fonterra Brands Indonesia, juga mengingatkan untuk selalu memenuhi kebutuhan nutrisi harian dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang kaya akan protein kalsium dan vitamin D yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang, sendi dan otot.

"Salah satunya dengan menyediakan nutrisi susu berkualitas tinggi melalui Anlene Actifit dan Anlene Gold Plus yang diformulasikan khusus untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia demi kesejahteraan dan kesehatan tulang, sendi dan otot dan mendapatkan kesehatan secara menyeluruh." ujar Rhesya.

Anlene Actifit mengandung tinggi kalsium, kolagen, vitamin C, protein, vitamin ABDE, magnesium, dan zat besi. Sedangkan Anlene Gold Plus mengandung nutrisi tambahan berupa sumber kalium, serat tinggi, dan tanpa gula tambahan untuk menjaga tekanan darah, kolesterol, dan kadar gula darah.

Penulis: Hilda Irach

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading