Sukses

Lifestyle

Hidup Apa Adanya Itu Lebih Baik daripada Berlagak Pura-Pura Sukses

Fimela.com, Jakarta Kalau melihat media sosial, kita akan dihadapkan pada banyak kabar kehidupan orang-orang dalam lingkaran pertemanan kita. Ada banyak perubahan yang terjadi di sekeliling kita. Ada yang sudah melesat menjadi pribadi yang sukses dan berhasil dalam hidupnya.

Kadang saat melihat orang lain sudah sukses, kita ingin bisa tampak setara atau bahkan mengunggulinya. Mudah sekali membangun persona atau citra diri tertentu di media sosial. Seseorang bisa dengan mudahnya tampil seolah-olah sudah sukses, meski sebenarnya hidupnya masih terpuruk. Kita pun mungkin pernah punya dorongan untuk bisa terlihat "wah" di media sosial dengan menyembunyikan kekurangan-kekurangan yang masih kita punya.

Hidup Apa Adanya Lebih Damai di Hati

Berpura-pura sukses itu melelahkan. Oke kalau memang sudah sukses, menampilkan citra sukses itu sendiri tak masalah karena memang itulah apa adanya dirinya. Yang jadi masalah adalah ketika citra sukses itu hanya sebuah kamuflase, maka itu hanya akan melelahkan diri sendiri. Berpura-pura menjadi seseorang yang bukan kita hanya akan membuat kita capek. Sebab kita akan terus menciptakan manipulasi baru di setiap hal yang kita lakukan. 

Berlagak Pura-Pura Sukses Itu Menguras Energi

“Nothing in the world is worth having or worth doing unless it means effort, pain, difficulty… I have never in my life envied a human being who led an easy life. I have envied a great many people who led difficult lives and led them well.”― Theodore Roosevelt

Sungguh capek jika setiap saat kita pura-pura sukses di hadapan semua orang. Bahkan orang yang sudah sukses pun cenderung lebih rendah hati dan tidak berlebihan dalam menampilkan citra dirinya. Orang yang sukses pun punya perjalanan dan perjuangan hidupnya sendiri. Tak perlu iri dengan kesuksesan orang lain. Capai kesuksesan kita sendiri tanpa harus membuang-buang energi memikirkan citra yang ingin kita tampilkan di depan orang lain.

Mensyukuri yang Ada dan Terus Meningkatkan Kualitas Diri adalah Fokus Utama

“Whenever you want to achieve something, keep your eyes open, concentrate and make sure you know exactly what it is you want. No one can hit their target with their eyes closed.”― Paulo Coelho, The Devil and Miss Prym

Hidup apa adanya dan syukuri semua yang sudah dipunya, itu akan lebih menenangkan diri. Tak lupa untuk terus mengasah kemampuan diri dan membuat pencapaian-pencapaian baru dalam hidup. Saat kita sudah sukses nantinya, kita tak akan lagi pusing berlagak sok sukses. Sebab kalau sudah sukses, kita akan punya sinar tersendiri dalam hidup kita.

Bagi yang saat ini sedang berjuang untuk mencapai kesuksesan, semoga semua langkahmu dimudahkan, ya. Tetap jadi diri sendiri, tapi diri yang terus berupaya lebih baik dari waktu ke waktu hingga meraih kesuksesan yang diimpikan. 

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading