Sukses

Lifestyle

4 Tips Menemukan Pria Impian yang Cocok dengan Kepribadianmu

Fimela.com, Jakarta Menemukan pasangan hidup tidak bisa dipilih dengan sembarangan. Kamu membutuhkan banyak pertimbangan serius. Pasangan hidup bukan sekadar teman atau pendamping kala bersenang-senang. Tapi, kamu juga harus siap saling menemani di kala duka. Mencintainya dan menerima segala kelebihan dan kekurangannya juga menjadi syarat yang tak mudah.

Dalam sebuah survei global yang dilakukan perusahaan akuntan publik dan konsultan Ernst & Young (EY), dari 9.700 orang dewasa usia 18-67 tahun, hampir setengahnya (46%) dari manajer di seluruh dunia bekerja lebih dari 40 jam seminggu dan 40% mengaku jam kerja mereka terus naik. Hal itu secara langsung tentu kian membatasi ruang gerak seseorang untuk berkenalan dan bertemu dengan orang baru dan mendapatkan jodohnya.

Namun, kamu tidak perlu khawatir. Karena, ada beberapa strategi yang bisa kamu lakukan untuk menemukan pria idaman yang sesuai dengan sifat dan juga kepribadianmu. 

1. Perbanyak Pertemanan untuk Membuka Peluang Lebih Besar lagi

Pentingnya memperbanyak dan memperluas pertemanan bukan hanya untuk sekedar menjalin menjadi ajang silaturahmi atau melepas penat dikala bosan. Lebih dari itu, hal tersebut juga bisa dijadikan sebagai ajang pencarian jodoh.

Memperluas pertemanan bisa lakukan secara bertahap dan dimulai dari lingkungan yang kecil seperti rumah, komunitas hobi, hingga lingkungan kantor. Cobalah untuk lebih membuka diri pada lingkungan sekitar dengan cara menjadi lebih ramah, lebih ceria dan berprasangka baik kepada semua orang misalnya. Bukan tidak mungkin, dengan berani berkenalan dengan orang baru, bertegur sapa dan membuka obrolan ringan kepada teman di sekitar ataupun teman baru bisa membuat kita bertemu dengan jodoh tanpa disangka-sangka.

2. Minta Dijodohkan Saudara atau Teman

Bertemu jodoh memang bisa dari mana saja. Salah satu yang bisa diandalkan adalah ketika kita punya banyak teman atau saudara dekat.

Bercerita secara terbuka tentang keinginan untuk mendapat pasangan hidup tentu tidak ada salahnya. Jangan lupa juga beritahu kriteria pasangan yang seperti apa yang kamu inginkan agar teman dan saudara terdekat bisa merekomendasikan kenalannya.

3. Manfaatkan Sosial Media

Di era serba digital seperti sekarang, sosial media bisa menjadi salah satu wadah baik yang bisa dimanfaatkan untuk menemukan jodoh. Dengan jejaring sosial yang dimiliki semua orang, bukan tidak mungkin kamu bisa bertemu jodoh yang mungkin adalah teman semasa sekolah atau orang baru yang direferensikan di sosial media.

Terlebih, lewat sosial media kamu juga bisa melihat sekilas mengenai latar belakang, status, kegiatan, hobi atau kesukaan dari lawan jenis yang jadi target incaran. Jika sudah begitu, jangan ragu untuk memulai pembicaraan atau membuka obrolan ringan dengan bahasan yang diminatinya. Siapa tahu dengan cara tersebut bisa berlanjut sampai ke pelaminan.

4. Gunakan Aplikasi Kencan Online

Tak hanya sosial media, kemajuan teknologi saat ini juga membuka peluang bagi banyak orang mendapatkan jodohnya via aplikasi kencan. Aplikasi kencan online bisa dimanfaatkan untuk menemukan teman baru dan dan syukur-syukur hubungan pertemanan tersebut bisa berlanjut ke tahap pernikahan.

Dating.com sebagai salah satu aplikasi kencan online bisa menjadi pilihan. Aplikasi ini memang dibuat agar penggunanya lebih mudah menemukan teman baru yang bisa berlanjut ke tahap dating atau kencan untuk mencari kecocokan sebelum memutuskan untuk menikah.

Dalam penggunaannya, aplikasi yang bisa dibuka dari website atau di download di Play Store dan App Store itu mengedepankan faktor keamanan. Berbeda dengan platform sejenis, Dating.com telah memiliki inisiatif untuk mengantisipasi rasa kekhawatiran perilaku buruk penggunanya seperti moderasi perilaku yang tidak pantas pada saat online san verifikasi dengan ID untuk seluruh profil pengguna untuk menghindari penggunaan akun palsu.

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading