Sukses

Lifestyle

Pergi Tanpa Kabar, 5 Zodiak Pria Ini Berpotensi Ghosting Dirimu

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tidak kesal ditinggal tanpa kabar dan dibiarkan menggantung dalam sebuah hubungan? Ada banyak sekali eprilaku seseorang dalam menjalani cinta, salah satunya adalah adanya febomena ghosting. Berdasarkan zodiak ternyata kita bisa menebak siapa kira-kira zodiak yang akan melakukan ghosting padamu.

1. GEMINI

Mungkin kamu sudah bisa melihat karakter pria Gemini yang lebih suka bersenang-senang, nyaman menjalani hubungan cinta tanpa kekangan dan mengutamakan hubungan sosial yang bebas daripada mengurusi pasangan yang penuh tuntutan. Butuh waktu lama untuk bisa meyakinkan Gemini menjalani hubungan cinta serius dan penuh komitmen. Jika ia merasa kamu sudah terlalu ikut campur mengatur hidupnya, jangan heran jika ia tiba-tiba memutus kontak dan tak bisa dihubungi.

2. AQUARIUS

Ketika jatuh cinta pada pria Aquarius, kamu harus siap menerima hal-hal tak terduga darinya, mulai dari yang baik dan menyenangkan hingga yang buruk dan memberi kepedihan. Meskipun kamu yakin kamulah satu-satunya, namun Aquarius tak semudah itu merasa yakin terhadap komitmen yang serius. Ia mandiri, bebas dan nyaman dengan dirinya sendiri, jadi jangan berharap hatinya 100% kamu miliki. Ketika ia merasa tak punya waktu untuk menjalani cinta, ia akan pergi.

3. SAGITARIUS

Pria Sagitarius lebih mencintai kebebasan dan petualangannya daripada cinta yang mengikat dan membuatnya berada di satu tempat. Ia menginginkan cinta yang fleksibel. Ia mungkin pria yang berpikiran positif, optimis, paling humoris, menyenangkan dan seru yang pernah kamu temui. Kamu akan berpikir semuanya berjalan baik-baik saja hingga ia tiba-tiba menghilang tanpa kabar. Kamu berpikir dialah cinta sejatimu, tapi ia berpikir kamu adalah cinta sesaat yang manis dan indah.

4. PISCES

Bukankah pria Pisces memberikan segala macam bentuk kasih sayang dan perhatian yang tulus pada pasangannya? Iya, tentu saja. Ia meninggalkanmu bukan berarti tak mencintaimu, hanya saja hatinya belum bisa merasa yakin. Ia mengikuti intuisi dan kata hatinya, jadi meskipun ia cinta padamu tapi jika ia merasa kamu belum bisa menyingkirkan keraguan di hatinya, tak menutup kemungkinan ia akan meninggalkanmu. Ia melakukan itu dengan harapan kamu bisa melupakan dan menganggapnya tak pernah ada.

5. LIBRA

Pria Libra akan membuatmu bingung sepanjang perjalanan cinta. Ia tak memberimu kepastian dan cintanya mungkin saja manis di depan. Namun Libra selalu membutuhkan keseimbangan dalam hidupnya, dan kamu tak akan tahu kamu berada di posisi mana di dalam hidupnya. Libra senang menjalani hubungan cinta dengan penuh tawa dan menjaga segala sesuatunya tetap damai dan harmonis. Ia akan menghilang dari jangkauanmu sedikit demi sedikit tanpa memberitahu apa masalahnya. Berharap kamu akan paham dengan sendirinya.

Itu dia ternyata sekian zodiak yang rentan melakukan ghosting. Jangan sampai terjebak ya Sahabat Fimela.

#ElevateWoman with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading