Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi menu hari ini bisa jadi inspirasi untuk membuat hidangan lezat. Karena rekomendasi menu hari ini ada Bihun Cap Jae, Bakwan Udang dan Ikan Bilis Balado. Simak selengkapnya berikut ini.
BACA JUGA
Advertisement
Menu Sarapan: Bihun Cap Jae
Bahan:
- 200 gr bihun, rendam air panas
- 100 gr daging sapi, iris tipis memanjang
- 3 siung bawang putih
- 1 butir kuning telur
- 1 buah wortel, iris tipis korek api
- 4 batang daun bawang, iris tipis korek api
- 4 buah jamur kancing, iris tipis
- 2 sdm minyak wijen
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdt gula pasir
Cara membuat:
- Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daging sapi dan masak hingga berubah warna.
- Masukkan sayuran dan masak hingga matang.
- Kocok telur lepas dan goreng, potong-potong. Masukkan ke dalam sayuran.
- Terakhir, masukkan bihun dan semua bumbu, masak hingga matang.
Advertisement
Menu Makan Siang: Bakwan Udang
Bakwan yang biasanya dibuat dari jagung, kini di ganti dengan bahan seperti kentang dan udang. Bakwan udang bisa di jadikan lauk pauk sehari-hari yang tentunya bergizi. Berikut ini resep membuat bakwan udang yang lezat dengan bumbu sederhana.
Bahan:
- 2 buah kentang
- 500 gr udang, cincang atau haluskan
- 5 sdm tepung maizena
- 2 butir telur
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 batang daun bawang, potong halus
- 3 buah cabai rawit, potong kasar
- Garam, lada, gula, dan penyedap rasa secukupnya
- Minyak Goreng untuk menggoreng
Cara Membuat
- Kupas kentang, cuci bersih, lalu potong menjadi beberapa bagian. Rebus kentang dengan air mendidih, biarkan sampai kentang benar-benar matang.
- Jika kentang sudah matang, angkat dan tiriskan, lalu haluskan kentang. kupas kulit udang dan hilangkan kepalanya. Cuci dengan air bersih dan megalir. Selanjutnya haluskan atau cincang udang.
- Masukkan udang ke dalam adonan kentang yang telah dihaluskan sebelumnya. Masukkan semua bahan, kemudian aduk hingga rata.
- Panaskan minyak goreng di dalam wajan dengan api sedang. Lalu bentuk bulat-bulat adonan menggunakan sendok sembari dimasukkan ke dalam minyak panas.
- Goreng bakwan udang hingga berwarna kekuningan, jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
- Bakwan udang siap di hidangkan
Menu Makan Malam: Ikan Bilis Baldo
Ingin membuat hidangan dari ikan bilis untuk makan malam? Tenang saja, resep dari FIMELA berikut ini bisa dicoba. Yuk, simak bahan dan cara membuatnya.
Bahan:
- 300 gr ikan bilis kering
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, memarkan
- 1 ruas lengkuas
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdm air jeruk nipis
- garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 10 buah cabai merah merah atau keriting
- 5 buah cabai rawit
- 1 buah tomat merah kecil
Cara Membuat:
- Cuci bersih ikan bilis, buang isi perutnya. Goreng hingg matang. Sisihkan.
- Panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun jeruk, lengkuas dan serai. Masak bumbu hingga matang.
- Masukkan ikan bilis beserta gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya.
- Tes rasa, jika sudah pas, tuang air perasan jeruk nipis. Aduk rata dan angkat.
Selamat memasak dan semoga suka!
Advertisement
Cek Video di Bawah Ini
#ElevateWomen