Fimela.com, Jakarta Inin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi menu khas Korea berikut bisa jadi inspirasi membuat hidangan lezat. Karena rekomendasi menu hari ini ada Gyeran jim, Sup Kimchi dan Galbi Jjim. Daptkan semua resepnya berikut ini.
BACA JUGA
Advertisement
Menu Sarapan: Geran jim
Bahan:
- 3 butir telur
- 200 ml air kaldu ayam
- 1 batang daun bawang prei, iris tipis
- 1 sdm kecap asin
- sejumput lada bubuk
- garam secukupnya (jika kaldu ayam sudah asin, bisa dikurangi garamnya)
Cara Membuat:
- Kocok telur hingga putih dan kuningnya tercampur merata. Masukkan daun bawang, saus tiram, kecap asin dan lada bubuk. Aduk merata lagi.
- Panaskan kukusan, kaldu ayam di dalam mangkuk tahan panas dan kukus hingga panas.
- Tuang telur ke dalam mangkuk kaldu ayam dan aduk merata. Tutup panci kukusan dan masak kurang lebih 5 menit atau hingga telur mengembang dan matang. Matikan api dan angkat gyeran jim.
Advertisement
Menu Makan Siang: Sup Kimchi
Suka makan kimchi di rumah? Ternyata kimchi juga bisa diolah menjadi sup yang enak dan lezat. Berikut bahan dan cara membuatnya.
Bahan sujebi:
- 100 gr tepung terigu protein tinggi
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm minyak goreng
- air secukupnya
Bahan sup:
- 50 gr kimchi fermentasi matang, potong-potong
- 1 buah kentang, kupas dan potong dadu
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 1 buah bawang bombay, iris tipis
Bumbu sup sujebi:
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdm gochujang
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdt minyak wijen
- kaldu jamur secukupnya (optional)
- gula dan garam secukupnya
Cara Membuat:
- Campurkan bahan sujebi dan buat adonan hingga tidak lengket di tangan. Setelah itu bungkus adonan di dalam plastik dan simpan di dalam kulkas selama 30 menit.
- Siapkan panci dengan air secukupnya, rebus hingga air mendidih. Masukkan semua bumbu sup sujebi.
- Keluarkan adonan sujebi dari kulkas, jika ditarik sudah elastis dan memanjang, tandanya sujebi sudah diap dimasak. Tarik-tarik tipis dan sobek kecil-kecil, masukkan ke dalam sup.
- Setelah selesai menyobek adonan, masak kurang lebih 5 menit.
- Masukkan kimchi dan bahan sup berupa sayuran. Masak lagi hingga bahan matang. Jika sujebi sudah kenyal saat dimakan, tandanya sudah matang.
Menu Makan Malam: Galbi Jjim
Pernah penasaran sama masakan korea yang disebut galbi jjim? Galbi jjim adalah menu iga yang dimasak semur yang cocom untuk menu makan malam. Bahan-bahan dan bumbunya cukup mudah ditemukan, ini dia resepnya.
Bahan:
- 1,5 kg iga sapi
- 2 buah wortelair secukupnya
Bumbu Saus:
- 1 buah pir, kupas dan potong-potong
- 1 buah bawang bombay ukuran sedang
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 6 sdm kecap asin
- 2 sdm gula palem (brown sugar)
- 2 sdm madu
- 2 sdm mirin (bisa diganti cuka apel)
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdt lada hitam, haluskan
Cara Membuat:
- Rendam iga dalam air agar darahnya keluar, ganti air dengan air bersih jika sudah merah. Rendam hingga air bening atau tidak ada darah yang keluar.
- Campurkan semua bahan dan blender halus. Rebus iga kurang lebih 30 menit, buang airnya. Bilas bersih iga, potong dan buang lemaknya. Rebus lagi iga hingga mendidih kurang lebih selama 10 menit dengan panci presto.
- Masukkan saus dan wortel. Aduk rata. Kunci tutup panci presto dan masak kurang lebih 20 menit. Matikan api. Jika sudah hilang uap panasnya, buka tutup panci. Cek apakah sudah empuk.
- Pastikan menggunakan cukup banyak air (hingga iga terendam) agar tidak kehabisan air dan gosong.
Selamat memasak dan semoga suka!
Advertisement
Cek Video di Bawah Ini
#ElevateWomen