Fimela.com, Jakarta Liburan atau sekadar long weekend jadi kesempatanmu untuk recharge badan dan pikiran. Sayangnya, perubahan dalam rutinitas ini bisa bikin kucing peliharaanmu jadi stres.
Perubahan perilaku pun bisa terjadi selama pemiliknya meninggalkan anabul, dibawa ke tempat penitipan hewan, bahkan saat kembali ke rumah. Sebelum membatalkan rencana liburanmu, coba beberapa cara ini untuk mengurangi dampak stres pada kucingmu.
Advertisement
Advertisement
Boleh Ditinggal di Rumah, Asal…
Banyak pemilik kucing yang melihat anabulnya mandiri lalu membiarkannya sendiri di rumah beberapa hari. Padahal seperti hewan peliharaan lainnya, kucing pun memerlukan perhatian yang memadai, termasuk mengajaknya bermain dan memberinya makan-minum sesuai jadwal. Solusi paling umum yang bisa dilakukan adalah meninggalkan kucing di rumah dan minta seseorang untuk merawatnya, seperti anggota keluarga, teman, atau tetangga.
Jangan Ditinggal Lebih dari Sehari
Rentan stres saat terjadi perubahan rutinitas dalam hidupnya, sebaiknya jangan meninggalkan kucing sendirian lebih dari sehari. Banyak hal bisa terjadi saat meninggalkan hewan peliharaan untuk akhir pekan, mulai dari mogok makan atau sebaliknya makan berlebihan, over grooming, hingga mencakar semua perabotan.
Jika kucingmu tergolong ramah dan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru, bisa mencoba membawanya ke tempat penitipan hewan. Selain mendapatkan perhatian yang dibutuhkannya, juga bisa berinteraksi dengan kucing lainnya. Bisa meminta referensi dari sesama pecinta kucing atau dokter hewan, pastikan tempat penitipan hewan tersebut punya fasilitas dan layanan yang penting untuk menjaga kucing tetap sehat dan happy.
Advertisement
Tinggalkan Barangmu
Baik meninggalkan kucing di rumah atau tempat penitipan hewan, coba tinggalkan barang yang memiliki aromamu. Kucing yang mengandalkan indra penciumannya akan mengenali aroma pemiliknya dari kaus yang sudah dipakai atau selimut yang biasa dijadikan alas tidurnya di rumah. Membantunya merasa lebih nyaman, bisa juga mencoba merekam suara atau pesan untuk diputar saat kucing ditinggal sendirian.
Asosiasi Positif
Jika meninggalkan kucing di rumah selama berlibur bersama teman atau anggota keluarga, sebaiknya biarkan anabul bermain dengannya sesering mungkin. Minta orang kepercayaanmu untuk menawarkan mainan atau camilan favorit kucing yang membantunya untuk mengasosiasikan dengan sesuatu yang positif dan menyenangkan. Jika hewan peliharaanmu memilih untuk lari, hindari memaksanya karena justru meninggalkan pengalaman yang buruk.
Saat terpaksa meninggalkan kucing peliharaan di rumah selama beberapa hari, jangan lupa untuk menyediakan stok Muezza di rumah. Brand makanan kucing kering ini bukan hanya mengandung nutrisi sehat dan seimbang, tapi juga sudah tersertifikasi halal dari The Central Islamic Committee of Thailand.
Selain memenuhi kebutuhan nutrisi kucing dari bahan alami dan bebas bahan sintetik, memberikan Muezza membuatmu lebih tenang saat mengurus hewan peliharaan. Mulai dari menyikat bulunya yang terkena liur kucing, memegang makanan, hingga mencuci wadah makan di tempat cuci yang sama. Punya 4 variasi rasa yang sama lezatnya, beli Muezza sekarang juga di Shopee dan Tokopedia.