Fimela.com, Jakarta Kehidupan cinta memang selalu menarik untuk dibahas. Ketika menjalani hubungan cinta, mau tak mau kamu harus belajar mengenali dan memahami apa yang ia suka dan tidak suka. Begitu pula ia terhadap dirimu.
Meski tak pernah dikatakan langsung, ternyata ada sekian hal yang paling tak ingin didengar pria dari perempuan yang dicintainya. Apa sajakah itu? Simak daftarnya berikut ini.
Advertisement
BACA JUGA
1. Membandingkan dengan mantan
Siapa yang suka dibanding-bandingkan? Apalagi dengan mantan. Tidak ada yang suka. Jika kamu menempatkan diri di posisinya, kamu pasti akan sangat marah jika ia mengungkit betapa cantik dan seksi mantannya, benarkan? Jadi jangan mengatakan seorang pria di luar sana lebih baik darinya, apalagi jika itu mantanmu.
2. Mempertanyakan cintanya
Mungkin banyak perempuan berpikir bahwa wajar mempertanyakan cinta seorang pria agar merasa yakin sedang dicintai dengan sepenuh hati. Tapi bayangkan jika pertanyaan itu sering muncul, apakah tidak jengah mendengarnya? Ia tak suka kamu meragukan cintanya. Semakin sering bilang 'kamu cinta gak sih sama aku?" semakin kesal dia dengan sikapmu.
Advertisement
3. Menggosipkan orang
Meskipun tak banyak bicara tapi sebenarnya banyak pria risih mendengarkanmu menggosip tentang orang lain. Simpan semua celoteh itu untuk dibagi hanya dengan teman-teman atau sahabatmu. Sesungguhnya ia sama sekali tidak ingin tahu dan tak ingin terlibat dengan cerita kehidupan orang lain yang belum tentu benar dan mungkin saja, belum tentu ia kenal.
4. Pura-pura baik-baik saja
Pria tak suka mendengar "Iya gak papa kok" atau "Aku baik-baik aja." padahal kamu sebenarnya sedang marah padanya. Katakan jika memang marah, katakan apa alasanmu marah padanya agar semuanya jelas dan ia tahu apa yang salah. Benarkah ia yang salah atau hanya kamu yang selalu berburuk sangka dan curiga.
5. Selalu mengeluh
Meski ia suka melindungimu dan siap membantumu kapan saja, bukan berarti kamu bisa mengeluh tentang kehidupan setiap waktu. Ia pasti ingin menutup telinga dengan segala keluhanmu yang sepele tentang hal-hal yang terjadi dalam hidup. Mengeluhlah seperlunya, dan berusahalah menjalani kehidupan dengan lebih kuat dan tangguh.
6. Memaksakan kehendak
Tentu saja, beberapa orang memiliki sifat keras kepala, namun orang selalu memaksakan kehendak akan selalu dibenci siapa saja, apalagi pasangan. Pria yang baik akan mengalah pada perempuan yang dicintainya, tapi bukan berarti kamu selalu ingin menang sendiri.
7. Mempertanyakan penampilan
Bisa jadi dia memang jatuh hati padamu dari penampilan, namun jika ia bertahan bahkan setelah melihat kekuranganmu, jangan sering mempertanyakan baiknya kamu pakai baju apa. Tentu saja, menjaga berat badan dan dandan cantik tetap diperlukan, tapi jangan terlalu sibuk sendiri dengan penampilan ketika ada hal lain yang lebih penting untuk dipikirkan.
Itu dia sekian hal yang ternyata paling tidak ingin didengar pria dari perempuan yang dicintainya. Hem, jangan suka melakukannya ya, Sahabat Fimela.
#ElevateWoman with Fimela