Sukses

Lifestyle

Ini Hobi Terbaik yang Bisa Dilakukan di Rumah Berdasarkan Zodiak

Fimela.com, Jakarta Selama berada di rumah saja, tentu banyak orang akan menemui titik kebosanan karena tak bisa ke mana-mana. Namun justru di momen inilah setiap orang perlu mengembangkan hobi baru yang cocok dengan kepribadian mereka. Berdasarkan zodiak, kita bisa menebak hobi apa yang paling baik yang bisa dilakukan setiap zodiak. Cek hobi apa yang cocok kamu lakukan berikut ini.

1. ARIES

Karaoke. Aries perlu mengeluarkan energinya yang berlebihan dengan cara yang menyenangkan, dan bernyanyi akan menjadi kegiatan santai yang sekaligus bisa melepaskan stres.

2. TAURUS

Memasak. Taurus perlu kegiatan yang bermanfaat tapi juga menyenangkan, dan mencoba berbagai resep masakan viral di internet kemungkinan menarik untuk Taurus.

3. GEMINI

Dancing. Menari akan menjadi aktivitas seru bagi Gemini yang tak bisa bertemu banyak orang. Menggoyangkan tubuh akan membakar kalori sekaligus membuatnya tetap aktif di rumah.

4. CANCER

Merajut. Cancer umumnya menyukai kegiatan yang menenangkan dan membuatnya bisa fokus di momen saat ini. Merajut sangat cocok melatih konsentrasi sekaligus memiliki efek terapi.

5. LEO

Belajar makeup. Leo akan sangat cocok menghabiskan waktu mencoba berbagai macam gaya makeup. Tak ke mana-mana bukan berarti kamu tak bisa tampil cantik setiap waktu.

6. VIRGO

Yoga. Virgo yang menyukai kenyamanan dan keteraturan kemungkinan akan sangat menikmati latihan yoga, meditasi atau bahkan pilates di rumah sambil mendengar lagu yang tenang.

7. LIBRA

Fotografi. Libra kemungkinan tertarik mencoba hobi yang sama sekali belum pernah ia lakukan seperti memotret. Ia akan menyadari ada banyak hal menarik di lingkungan sekitarnya.

8. SCORPIO

Main musik. Scorpio yang menyukai musik mungkin tertarik belajar alat musik, atau mungkin tertarik mengenal berbagai jenis musik untuk menambah wawasan musik.

9. SAGITARIUS

Belajar bahasa asing. Sagitarius butuh tantangan setiap harinya. Belajar bahasa kemungkinan sangat berguna untuk melatih otaknya tetap aktif selama di rumah saja.

10. CAPRICORN

Membuat kue. Capricorn mungkin tertarik melakukan hobi yang bukan hanya bermanfaat bagi dirinya sendiri tapi juga keluarga di rumah, dan membuat kue bisa jadi alternatif terbaik.

11. AQUARIUS

Menggambar. Aquarius perlu mengasah kreativitasnya dan menuangkan ide imajinatif yang tersimpan di dalam dirinya. Membuat karya seni akan jadi hobi menarik untuk dikembangkan.

12. PISCES

Membaca tarot. Pisces yang intuitif dan memiliki pemikiran mendalam mungkin tertarik belajar membaca tarot. Hobi unik yang kemungkinan belum banyak dicoba orang lain.

Wah, kira-kira hobi di atas sudah cocok dengan zodiak kamu belum, Sahabat Fimela? Tentu saja setiap orang bisa menentukan hobi apa pun yang diinginkannya ya.

#ElevateWomen with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading