Sukses

Lifestyle

10 Kesalahan Paling Sering Dilakukan Semua Orang dengan Air Fryer

Fimela.com, Jakarta Air fryer menjanjikan masakan rendah lemak dengan hasil ekstra renyah. Tapi jika kamu tidak menggunakannya dengan benar, hidangan jadi tak sesuai janji, bukan.

Berikut beberapa kesalahan yang paling sering dilakukan semua orang saat menggunakan air fryer melansir dari rd.com. Kamu paling sering melakukan yang mana?

 

1. Terlalu menggunakan banyak minyak

Kebanyakan air fryer hanya membutuhkan satu atau dua sendok teh munyak. Jika memakai terlalu banyak, akan mendapatkan hasil yang disesalkan. 

"Air fryer bukanlah penggorengan," ujar Jim Mumford, blogger Jimcooksfoodgood.com.

Air fryer menggerakkan udara yang sangat panas di sekitar makanan saat dipanggang. Bukan hanya kentang goreng, hasil makanan lain yang dimasak dengan air fryer akan mengejutkan kita.

 

 

2. Makanan terlalu ringan

Udara bergerak yang dihasilkan air fryer bisa membuat makanan yang terlalu ringan bisa mengapung. "Kesalahan umum yang sering saya lihat bahkan pernah dilakukan sendiri adalah lupa jika makanan yang terlalu ringan akan berterbangan di dalam air fryer," ujar penulis Rock Star Recipes Anand Bhatt.

 

 

3. Tidak memanaskan air fryer

Air fryer seperti oven, alat ini harus panas agar dapat memasak apa pun yang dimasukkan ke dalamnya. Periksa suhu yang disarankan untuk memasak resepmu dan panaskan air fryer terlebih dahulu.

 

4. Tidak membersihkan air fryer sebelum dipakai

Air fryer yang kotor berbahaya bagi perut dan hidungmu. Risikonya adalah kontaminasi makanan yang tinggi jika tidak membersihkan air fryer saat ingin dipakai lagi. 

"Usahakan untuk membersihkan air fryer setelah selesai memasak. Cukup gunakan air panas dengan sedikit cairan cuci piring dan rendam agar kamu tak perlu menggosok makanan yang tersisa,: ujar editor blog keamanan pangan Candess Zona-Mendola.

 

 

Makanan terlalu basah

Penggorengan dapat mengeluarkan kelembapan dari makanan seperti adonan, namun air fryer tak mampu melakukan itu. Jadi jangan masukkan sayuran basah.

 

 

Tidak memeriksa suhu makanan

Jangan mengabaikan pengetahuan keamanan makanan saat menggunakan air fryer. Seperti aturan memasak daging yang diatur seperti halnya memanggang di atas oven atau permukaan kompor.

 

 

Memasukkan terlalu banyak makanan

Mesin membutuhkan udara di sekitarnya, begitu juga dengan makanan yang dimasukkan. Jika keranjang air fryer terlalu penuh, maka makanan tidak akan memiliki banyak area di permukaan yang terbuka, sebab itu masukkanlah sedikit demi sedikit untuk memiliki rasa dan tekstur terbaik.

 

 

Tidak Memakai Minyak Sama Sekali

Kamu memang tidak bisa memakai banyak minya, tapi tidak dibenarkan jika tidak memakai minyak sama sekali. Sebagian besar resep akan merekomendasikan jumlah yang tepat, namun jika ragu, kamu bisa memakai alat penyemprot.

"Minyak adalah media yang baik untuk mentransfer panas. Menggunakan sedikit pada makanan membuat hasil masakan jauh lebih renyah dan kecokelatan," ujar Mumford.

 

 

Makanan terlalu kecil

Makanan yang terlalu kecil di dalam keranjang air fryer juga akan cepat gosong. Dan bisa membuat dapur kamu dipenuhi asap. Jadi buatlah makanan dalam potongan minimal seukuran kentang goreng.

 

 

Membiarkan makanan berlemak menetes

Salah satu tujuan membeli air fryer adalah untuk membuat makanan rendah lemak tapi kamu juga dapat menggunakannya ntuk menggoreng menu berlemak tinggi seperti burger, sosis, bahkan bacon. Sebab itu sebelum menekan tombol start pastikan memasukkan air ke dasar air fryer karena saat lemak menetes ke permukaan panas, ia akan mengenai air bukan logam panas yang akan terbakar, berasap, dan berbau.

Simak Video Berikut

#Elevate Women 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading