Fimela.com, Jakarta Ingin masak ayam bakar dengan bumbu rica-rica yang pedas dan nendang? Kamu bisa mencoba membuat ayam bakar rica-rica sendiri di rumah dengan resep ini.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan:
- 1 kg ayam, potong-potong
- 200 ml santan
- 2 buah jeruk nipis
Bumbu utuh:
- 1 ruas lengkuas
- 2 batang serai
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit
- 4 buah cabai merah besar
- 4 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- garam dan gula secukupnya
Advertisement
Cara Membuat:
- Cuci bersih ayam, lumuri dengan jeruk nipis. Biarkan selama 15 menit. Bilas bersih.
- Tumis bumbu halus hingga harum masukkan bumbu utuh dan masak bumbu hingga matang.
- Masukkan ayam dan tuang santan dan air secukupnya, aduk rata dengan bumbu. Masukkan garam dan gula secukupnya. Masak hingga matang.
- Masak terus hingga bumbu meresap dan air menyusut. Angkat.
- Siapkan teflon atau panggangan, panggang hingga agak kecokelatan dan kering, angkat
Ayam bakar rica-rica siap dinikmati dengan sambal dan sayur lalapan.
#ChangeMaker with FIMELA