Fimela.com, Jakarta Malcolm Gladwell menjadi penutup IDEAFEST 2020 yang menarik dan paling dinanti. Dalam Conference yang dilakukannya di hari terakhir IDEAFEST 2020, Malcolm Gladwell memilih bicara tentang konten yang juga ditulisnya dalam buku berjudul "Talking to Strangers: What We Should Know about the People We Don't Know."
BACA JUGA
Advertisement
Di awal Conference-nya di IDEAFEST 2020, Malcolm Gladwell menekankan tentang pentingnya rasa percaya di tengah kondisi seperti saat ini. Menurutnya, manusia tidak dilahirkan dengan sikap skeptis.
Sebaliknya, Malcolm Gladwell percaya bahwa manusia sejak lahir memiliki sikap percaya yang kuat. Sikap skeptis tumbuh dan berkembang dalam diri seseorang melalui berbagai pengalaman semasa hidupnya, menurut Malcolm Gladwell yang disampaikan di IDEAFEST 2020.
Advertisement
Malcolm Gladwell di IDEAFEST 2020
Inilah yang kemudian membuat banyak orang memiliki sikap menghakimi, bahwa mereka mengetahui dengan pasti apa yang dirasakan orang lain. Dan ini dilihat oleh Malcolm Gladwell di mana-mana, di pesta, di tempat kerja, di jalan.
Malcolm menegaskan bahwa setiap orang memiliki perspektif dan pengalaman yang berbeda-beda. Menurutnya, 2 hal itu seharusnya membuat orang-orang berpikir berkali-kali lipat untuk menghakimi orang lain, karena berdasarkan perspektif dan pengalaman masing-masing, maka akan sulit menebak apa yang dipikirkan orang.
Malcolm Gladwell di IDEAFEST 2020
Ada 3 hal yang harus di-highlight dari Conference Malcolm Gladwell dalam IDEAFEST 2020. Penasaran?
1. Orang-orang terlalu percaya diri akan kemampuan mereka membaca pikiran atau memahami perasaan orang lain.
2. Manusia dilahirkan dengan rasa percaya bahwa orang lain mengatakan kebenaran dan tidak memiliki kemampuan untuk mengetahui ketika seseorang berbohong.
3. Satu alasan mengapa orang-orang seharusnya tidak mudah menghakimi orang lain adalah karena setiap orang mengekspresikan emosi dan pikiran mereka dengan cara yang berbeda-beda. Bagaimana menurutmu?
#ChangeMaker