Sukses

Food

Resep Kue Bolu Pisang Kukus Takaran Sendok

0(0)

Waktu Pembuatan60 Menit
Jumlah Porsi1 Loyang Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Bolu kukus memang jadi menu kue yang bukan hanya enak disantap kapan saja namun juga mudah dikreasikan dengan banyak bahan makanan, salah satunya adalah bahan pisang. Bolu kukus pisang pasti enak dan tentunya manis legit bikin nagih. Tak perlu repot pakai timbangan, kamu bisa mengikuti resep dengan takaran sendok. Ini dia resepnya.

Bahan:

  • 3 buah pisang ambon
  • 6 sdm gula pasir
  • 7 sdm tepung terigu
  • 7 sdm kental manis putih
  • 4 sdm mentega, lelehkan
  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt SP

Cara membuat:

  1. Hancurkan pisang dengan garpu hingga hancur.
  2. Dalam wadah lain, kocok telur, sp dan gula pasir hingga berbuih putih.
  3. Masukkan pisang dan baking powder, aduk rata.
  4. Masukkan tepung sedikit demi sedikit smabil tetap diaduk hingga tidak ada yang bergerindil.
  5. Tuang mentega leleh dan kental manis, aduk rata lagi.
  6. Siapkan kukusan, masak hingga airnya panas. Ikat tutupnya dengan kain lap.
  7. Siapkan loyang, oles merata dengan minyak atau mentega. Tuang adonan dan ratakan.
  8. Masukkan ke dalam kukusan dan masak kurang lebih 25-30 menit atau hingga matang.
  9. Tes dengan tusuk lidi, jika sudah tidak ada yang menempel, berarti sudah matang.

Angkat loyang dan biarkan dingin. Keluarkan dari loyang dan potong-potong. Bolu kukus pisang siap dinikmati.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading