Fimela.com, Jakarta Update corona Jumat, 30 Oktober 2020 di Indonesia kembali dirilis Satuan Tugas Penanganan Covid-19. Sebanyak 4.517 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh sehingga akumulasi kasus sembuh di Indonesia menjadi 334.295.
Melansir dari Liputan6.com, data dari Kementerian Kesehatan hari ini melaporkan provinsi tertinggi kasus sembuh adalah Sumatera Barat sebanyak 1.176 orang. Posisi selanjutnya adalah DKI Jakarta yang mencatat tambahan kasus sembuh sebanyak 1.077 orang.
Advertisement
BACA JUGA
Disusul dengan Jawa Barat yang mencatat penambahan kasus sembuh sebanyak 356 dan Jawa Tengah menambah 300 kasus COVID-19 sembuh.
Beberapa provinsi yang hari ini melaporkan kasus sembuh di atas 100 lainnya adalah: Riau (249), Kalimantan Timur (254), Jawa Timur (215), Banten (182), dan Bali (108).
Advertisement
Kasus Meninggal Dunia dan Terkonfirmasi
Sementara itu jumlah penambahan kasus meninggal dunia hari ini bertambah 81 dengan laporan tertinggi berasal dari: Jawa Timur (18), Jawa Tengah (14), dan DKI Jakarta (14). Total, 13.782 kasus COVID-19 dinyatakan meninggal dunia.
Untuk kasus terkonfirmasi sendiri hari ini bertambah 2.897 sehingga total kasus positif COVID-19 di Indonesia mencapai 406.945. Hari ini juga, 24.854 spesimen terkait COVID-19 selesai dilakukan pemeriksaan.
Data dari laman Satgas Penanganan COVID-19 hari ini melaporkan, sebanyak 58.868 kasus masih dinyatakan aktif. Angka ini sama dengan 14,5 persen dari kasus terkonfirmasi.
Simak video berikut
#ChangeMaker