Sukses

Lifestyle

Penelitian Membuktikan, Orang Murah Senyum Lebih Kuat Hadapi Cobaan Hidup

Fimela.com, Jakarta Tersenyum adalah sebuah tanda positif yang bisa dikenali dari wajah setiap orang. Tersenyum menandakan seseorang bahagia, atau paling tidak pura-pura bahagia.

Namun setiap orang perlu tersenyum setiap harinya, karena sebuah penelitian menemukan bahwa tersenyum memgang peran penting terkait bagaimana kamu menyikapi kehidupan.

Penelitian yang dilakukan di University of Basel dan diterbitkan dalam jurnal PLOS ONE menemukan bahwa orang yang lebih sering tertawa dalam kehidupan sehari-hari kemungkinan besar lebih siap secara mental menghadapi peristiwa yang membuatnya stres atau terpukul.

Tertawa Membuatmu Tegar

Secara alami, diperkirakan orang akan tertawa 18 kali sehari dan itu terjadi selama interaksi dengan orang lain dan tergantung seberapa besar tingkat kesenangan yang mereka alami pada saat itu. Peneliti bahkan menemukan, berdasarkan jenis kelamin, ternyata perempuan lebih sering tersenyum dibandingkan laki-laki.

Peneliti menemukan bahwa orang-orang yang sering tersenyum memang akan sedih saat menghadapi peristiwa tak menyenangkan, namun tumbuh lebih tegar dan kuat menghadapi kejadian tersebut karena mereka memandang sesuatu sebagai hal yang tidak selalu harus dipikirkan dengan serius.

Itulah mengapa orang-orang yang mudah tertawa dan tersenyum bukan hanya lebih sehat namun ternyata lebih kuat menjalani kehidupan, seakan mereka selalu punya motto "Hadapi hidup dengan senyuman."

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading