Fimela.com, Jakarta Platform investasi terbesar Bareksa bersama Harian Kontan,didukung oleh perusahaan uang elektronik terkemuka OVO, kembali menyelenggarakan"Bareksa-Kontan-OVO 4th Fund Awards 2020". Ini merupakan ajang penghargaan tahunan bagi reksa dana dan Manajer Investasi (MI) yang menunjukkan performa terbaik dalam setahunterakhir. Termasuk, Tokoh Reksa Dana 2020 yang telah menunjukkan dedikasi dan kontribusiyang luar biasa bagi pertumbuhan reksa dana di Indonesia.
Di tengah pandemi COVID-19, acara tahun ini digelar secara virtual pada hari Rabu, 21 Oktober 2020, pukul: 19.00-21.00 WIB. Kegiatan ini dilakukan secara virtual melalui Zoom, Youtube, Facebook dan Instagram Bareksa dan OVO."Bareksa-Kontan-OVO 4th Fund Awards tahun ini kami dedikasikan untuk mendukung upaya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan pemerintah untuk semakin meningkatkan governance di ranah investasi pasar modal, khususnya di area reksa dana. Hal ini teramat sangat penting untuk melindungi nasabah ritel yang justru bertumbuh pesat di era New Normal, didorong oleh pemanfaatan platform digital seperti Bareksa,” kata Co-Founder/CEO Bareksa Karaniya Dharmasaputra.
Karaniya menjelaskan, industri reksa dana berturut-turut dihantam tiga pukulan, sejak bulan September tahun lalu seperti berbagai kasus hukum di pasar modal, PSBB ke-1 dan PSBB ke-2 bulanlalu. “Akan tetapi, berbagai metriks di Bareksa menunjukkan resiliensi e-investasi. Dalam periode Agustus 2019 - September 2020, AUM dan jumlah akun investor Bareksa justrumelonjak, masing-masing 85% dan 58%,” Karaniya menambahkan. Saat ini, AUM di Barek satelah mencapai hampir Rp3 triliun, sedangkan akun nasabah 1,2 juta.
Advertisement
Direktur dan Pemimpin Redaksi Kontan Ardian Taufik Gesuri menjelaskan, penilaian penghargaan dilakukan secara independen, obyektif, transparan, dan sama sekali tidak dikaitkan dengan kepentingan komersial apapun. Adapun Dewan Juri terdiri dari Mas AchmadDaniri (Direktur Utama BEI 1999-2002), Lukas Setia Atmadja, Ph.D. (Universitas PrasetiyaMulya), dan Ardian Taufik Gesuri (Pemred Kontan).
“Proses penilaian atas penghargaan tahun ini menitik beratkan pada aspek governance dan kemampuan produk reksa dana memberikan imbal hasil dan kinerja yang baik serta berkelanjutan dalam jangka panjang,” kata Ardian.
BACA JUGA
Advertisement
Melindungi Nasabah Ritel yang Tumbuh Pesat di Era New Normal
Berdasarkan penilaian Dewan Juri, penghargaan dianugerahkan kepada 29 kategori produkreksadana, empat kategori MI dan satu orang tokoh. Total ada 55 penghargaan, termasuk untuk produk reksadana konvensional dan syariah
Ajang penghargaan tahun ini menghadirkan OVO, platform pembayaran digital terdepan sebagai co-host, sekaligus menandai satu tahun kerjasama Bareksa dan OVO dalam mendorong transformasi digital investasi di bidang investasi. Jason Thompson CEO OVO menyampaikan, "Di tengah upaya pemulihan ekonomi nasional, sinergi antara pelaku layanan keuangan digital termasuk e-money, e-investasi dan e-commerce menjadi sangat penting. Sinergi yang optimal tentu akan kian menggerakan ekonomi nasional dan memperdalam inklusi keuangan secara signifikan, mengingat bahwa transformasi digital di skala nasional membutuhkan kerjasama dari seluruh pihak."
Selain pemberian penghargaan, juga digelar diskusi panel bertajuk "Governance dan Lajue-Investasi di Era New Normal". Sejumlah tokoh menjadi pembicara, antara lain Donny Hutabarat, Direktur Eksekutif Departemen Pengembangan Pasar Keuangan Bank Indonesia, Plt. Direktur Surat Utang Negara DJPPR Kemenkeu Deni Ridwan, COO Bento/Head ofInvestment Risk & Business Development Grabinvest Martin Pickrodt, CEO OVO Group Jason Thompson, Peneliti Bursa Efek Indonesia Poltak Hotradero, CIO Syailendra Capital Ahmad Solihin, dan CEO Sucor Asset Management Jemmy Paul Wawointana.
Cek Video di Bawah Ini
#ChangeMaker