Fimela.com, Jakarta Ketika berbelanja dan memiliki kartu kredit, sepertinya mudah saja membayar apa pun. Namun tagihan kartu kredit ternyata memberikan dampak yang tak terduga pada tubuh.
BACA JUGA
Advertisement
Sebuah penelitian yang dilakukan di Ohio State University menemukan bahwa terlilit utang kartu kredit ternyata memiliki tingkat stres yang sangat tinggi dan risiko masalah kesehatan secara fisik yang lebih tinggi dibandingkan orang yang hanya punya utang sedikit.
Penelitian yang melibatkan 1.036 orang ini menganalisis hubungan antara memiliki hutang kartu kredit dan kadar stres dalam tubuh. Penulis penelitian Prof. Paul J. Lavrakas, mengatakan bahwa stres mempunyai utang yang harus dibayar beserta bunganya yang tinggi menyebabkan kesehatan fisik seseorang menurun.
Advertisement
Utang kartu kredit bahayakan kesehatan
Setelah membandingkan indikator kesehatan orang yang memiliki utang kartu kredit dan bagaimana mereka menjalani kegiatan harian, terbukti bahwa beban pikiran melunasi utang yang terlalu banyak menyebabkan kesehatan menurun dan lebih rentan terserang penyakit.
Meski memang bukan fakta yang mengejutkan namun peneliti penelitian yang dimuat dalam journal Social Science & Medicine ini mencoba menekankan mengapa sebaiknya orang harus memikirkan efek utang yang ditimbulkan kartu kredit sebelum benar-benar memutuskan memiliki dan menggunakannya.
Selama kamu tak bisa mengelola keuangan, memang sebaiknya tak perlu memiliki kartu kredit dan belanja sembarangan ya, jika tak ingin kesehatanmu jadi korban.
#ChangeMaker with FIMELA