Fimela.com, Jakarta Menjadi perempuan memang istimewa. Terlahir dengan stigma, menjadikan perempuan menjadi sosok yang kuat. Perempuan memang tidak jauh dari stereotip, yang menjadikannya seakan tak memiliki pilihan.
Tapi, tahukah kamu bahwa setiap perempuan berhak atas pilihan hidupnya. Nah, jika kamu seorang selfpreuner atau sedang mengembangkan kariermu percayalah kamu berhak menjadi seorang Lady Boss. tak peduli apapun pilihan hidupmu.
Advertisement
BACA JUGA
Di bulan Oktober ini, Fimela kembali hadir dengan tema Share Your Stories yang baru. Yuk, tuliskan kisah menginspirasimu saat menjadi entrepreneur, ibu rumah tangga, mengembangkan karier atau sedang berjuang menuntaskan studi. Apapun yang sedang kamu lakukan saat ini, kamu berhak menjadi Super Lady Boss untuk dirimu sendiri.
Ceritakan kisah menginspirasi di Share Your Stories bulan ini dengan tema Be a Super Lady Boss at Home. Cek ketentuannya di bawah ini.
Advertisement
Ketentuan Mengikuti Share Your Stories
Untuk berbagi cerita di Share Your Stories, pastikan kamu memerhatikan caranya di bawah ini.
Tulis kisahmu minimal 4 paragraf panjang.
- Cerita yang ditulis tidak berbau SARA.
- Tulis ceritamu dalam bahasa Indonesia.
- Cerita harus orisinil dan belum dipublikasikan sebelumnya.
- Submit ceritamu di https://shareyourstories.fimela.com/
- Batas submit cerita 13 November 2020
- Pengumuman pemenang melalui website Fimela.com:Â 17 November 2020
Hadiah untuk Pemenang
Akan dipilih 15 cerita yang menginspirasi dan hadiah menarik persembahan dari Dove menantimu.
- 5 Hadiah Pemenang Utama Mendapatkan masing-masing saldo e-Wallet Rp 1 juta.
- 10 Hadiah Tambahan Mendapatkan masing-masing saldo e-Wallet Rp 500 ribu.
Penting!
- Pastikan kamu memiliki akun facebook dan email aktif.
- Tulisan yang sudah diterima oleh redaksi Fimela, menjadi hak milik Fimela dan tidak bisa ditarik kembali oleh pengirim.
- Tulisan yang sudah ditayangkan di halaman Fimela.com tidak dapat diturunkan atau diubah.
- Tulisanmu yang sudah dikirimkan ke Fimela.com tidak boleh diunggah ke media lain.
- Sampaikan dalam naskah tulisanmu jika namamu tidak ingin dicantumkan.
- Semua tulisan yang dikirim akan dikurasi oleh redaksi Fimela.
Kami tunggu ceritamu.
#ChangeMaker