Fimela.com, Jakarta Menjalani program diet tentu saja membuat kita menjadi bingung untuk memilih menu makanan. Banyak sekali makanan yang dirasa kurang cocok untuk dimakan saat diet, apalagi mengonsumsi makanan yang tinggi karbohidrat. Diet tidak hanya dilakukan untuk menurunkan berat badan saja, tapi diet juga bisa membantu menurunkan kadar kolesterol ldl di dalam tubuh.
Pada saat menjalankan diet, Sahabat Fimela juga harus memperhatikan kandungan yang terdapat di dalam makanan tersebut. Sehingga bisa membantu menurunkan berat badan dan kolesterol, tetap menambah energi dan bisa membuat kenyang seharian.
Ternyata banyak makanan khas dari Indonesia yang berbagan dasar vegan atau sayuran, yang bisa membantu menjalankan program diet kolesterol. Resep ini akan membuat perut kenyang dan tubuh sehat. Berikut resep makanan vegetarian khas Indonesia yang menyehatkan dan cocok untuk menurunkan kolesterol:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Resep Makanan Vegetarian Khas Indonesia yang Cocok untuk Diet Kolesterol
1. Tahu Kukus Isi
Bahan yang diperlukan:
- 4 buah tahu putih
- 50 gram udang
- 100 gram daging cincang
- 1/2 sdm bawang putih halus
- 1 sdm tepung sagu
- 1 butir telur putih
- 1/2 sdm minyak wijen
- Garam, merica, perasa, dan gula secukupnya
Cara Membuat Tahu Kukus Isi :
- Langkah pertama potong menjadi 8 bagian tahu.
- Lalu buat isian tahu dengan mencampurkan udang, daging, bawang putih halus, tepung sagu, telur putih, minyak wijen, garam, merica, perasa dan gula secukupnya aduk rata dan diamkan 15 menit.
- Korek sedikit tengah tahu kemudian isi dengan isian yang sudah dipersiapkan.
- Kemudian kukus selama 10 menit hingga matang.
- Tahu kukus isi bisa disajikan dengan beri campuran saus, atau bisa di masak dengan sup sampai matang.
2. Bakwan Jagung
Bahan yang diperlukan:
Bahan A:
- 3 buah jagung manis, dan sisir jagung
- 1 batang wortel dan serut wortel menjadi bentuk seperti korek api
- 2 batang daun bawang, rajang halus
Bahan B:
- 4 siung bawang putih dihaluskan
- 4 siung bawang merah, rajang halus
- 1 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula pasir
Bahan C, aduk jadi satu:
- 4 sendok makan tepung terigu serba guna
- 3 sendok makan tepung beras
- 3 sendok makan tepung tapioka atau sagu
- 1 1/2 sendok teh baking powder double acting
Bahan D:
- 50-100 ml air
Cara membuat:
- Langkah pertama siapkan jagung yang sudah dipipil dari tongkolnya, proses 1/2 bagian porsi jagung dengan food processor.
- Setelah itu tuangkan jagung tumbuk ini ke mangkuk berisi 1/2 porsi jagung pipilan yang masih utuh.
- Tambahkan wortel dan daun bawang ke dalam adonan jagung. Aduk hingga rata.
- Kemudian masukkan bahan B ke dalam adonan A dan aduk rata.
- Campurkan bahan C dengan adonan A dan B, aduk hingga rata.
- Lalu tambahkan bahan D sedikit demi sedikit, aduk perlahan hingga adonan tercampur.
- Setelah itu goreng adonan sedikit demi sedikit, dan goreng hingga warna keemasan dengan minyak panas.
- Lalu sajikan setelah matang.
Resep Makanan Vegetarian Khas Indonesia yang Cocok untuk Diet Kolesterol
3. Buncis Goreng Cabe Garam
Bahan yang diperlukan:
- 8 buah buncis
- 1 buah cabai merah
- Bawang putih secukupnya
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Tepung terigu kering
- Tepung terigu basah yang sudah dibumbui
- Penyedap yang terbuat dari jamur
Cara membuat:
- Langkah pertama potong buncis menjadi dua bagian, lalu lumuri buncis dengan tepung kering, dan celupkan ke tepung yang basah.
- Setelah itu goreng buncis sampai warna keemasan lalu tiriskan.
- Siapkan cabai dan belah cabai menjadi 2, hilangkan bijinya, kemudian iris kecil-kecil.
- Lalu siapkan bawang putih dan sangrai bersama cabai dan bawang putih.
- Tambahkan garam, gula dan penyedap dari jamur sesuai selera. Aduk hingga rata.
- Masukkan buncis dan aduk lagi hingga merata. Sajikan.
4. Asinan Sayur Betawi
Bahan yang diperlukan:
- 100 gram toge, buang ekor
- 150 gram kol, iris tipis
- 250 gram timun, belah dua lalu potong-potong agak tipis
- 5 lembar selada bokor, potong menurut selera
- 5 buah tahu kuning, rebus lalu potong-potong dadu
- 100 gram gula merah, sisir
- 1 sdm asam jawa dilarutkan dengan 100 ml air
- 2 sdm garam
- 650 ml air
- Secukupnya kacang tanah goreng, kerupuk mie kuning dan kerupuk merah untuk pelengkap penyajian
Bahan halus:
- 5 buah cabe keriting merah
- 6 buah cabe rawit merah
- 3 buah cabe merah besar
- 60 gram kacang tanah goreng
- 3 siung bawang putih
- 5 gram ebi, rendam air panas
Cara membuat:
- Siapkan bumbu halus dan ulek atau blender hingga halus, dengan air secukupnya.
- Setelah itu didihkan air dengan gula merah dan garam hingga gula larut.
- Lalu masukkan bumbu halus dan air asam jawa kedalam larutan air yang mendidih, lalu masak kembali.
- Tata semua potongan sayuran mentah dan tahu dalam piring saji, kemudian siram dengan kuah kacang. Tunggu hingga bumbu kuah meresap dan taburi dengan kacang goreng dan kerupuk.
Advertisement
Resep Makanan Vegetarian Khas Indonesia yang Cocok untuk Diet Kolesterol
5. Tahu Isi Udang
Bahan yang diperlukan:
- 1 bh tahu putih yang lembut
- 82 ons udang putih cincang kasar
- 2 siung bawang putih cincang halus
- 1 bh telor putih
- 3 sdm sagu tani atau lebih
- Daun bawang secukupnya
- Minyak wijen
- Saos tiram
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
- Lada
Cara membuat:
- Aduk semua bahan jadi satu kecuali tahu, lalu tes rasa.
- Setelah itu masukkan adonan tersebut ke tahu, dengan cara korek tengah tahu.
- Kemudian kukus selama 25 menit. Sajikan.