Sukses

Lifestyle

FIMELA FEST 2020: Lady Boss Fimela Berbagi Kisah Bersama Sahabat Fimela

Fimela.com, Jakarta Salah satu signature content Fimela adalah Lady Boss. Konten yang menghadirkan sosok spesial yang berdaya di bidangnya. Berbagai kalangan pernah menjadi bagian Lady Boss Fimela.

Nah, di saat istimewa ini Sahabat Fimela berkesempatan untuk mengobrol secara langsung bersama Lady Boss. Ada Aurelie Moeremans, Nilamsari, dan Allssa Hawadi yang berbagi pengalaman saat menjadi Lady Boss.

Aurelie merasa bangga saat menjadi Lady Boss Fimela, apalagi ia adalah Lady Boss yang pertama. Ia bercerita jika ini adalah pengalaman pertamanya bercerita panjang tentang toxic relationship yang dialaminya.

"saat lima belas sampai 19 tahun aku mengalami toxic relationship, dan di Fimela inilah aku cerita dan sharing sejujur itu," jelas Aurelie.

Nilamsari dan Kemandirian Perempuan di Sisi Financial

Nilamsari adalah CEO Kebab Rafi. Nilam adalah Fimela Ladyy Boss Financial Freedom Warrior, ia banyak bercerita tentang bagaimana ia bangkit dari krisis yang ia alami. Saat harus membangun bisnis dan tetap profesional di tengah masalah pribadi yang harus dihadapinya.

Dalam kesempatan ini, Nilamsari menjelaskan jika sebagai perempuan harus mandiri dan berdaya secara finansial. Dan tidak kalah penting saat menghadapi masalah, selalu percaya Tuhan akan memberi jalan.

Allyssa Hawadi Berbagi Tips Tentang Detoks Sosial Media

Allysa Hawadi bercerita tentang sosoknya sebelum menjadi siapa-siapa hingga menjadi sosok yang berbeda 180 derajat. Sebagai Fimela Lady Boss Self Improvement, ia banyak bercerita tentang proses pencarian jati dirinya.

Ia juga bercerita tentang manfaatnya detoks sosial media. Ia berpendapat, banyak hal yang didapat saat sejenak menjauhkan diri dari sosial media.

"Aku jadi lebih fokus, dan menjadi tahu betapa pentingnya eye contact saat berbincang dengan orang lain," ungkapnya saat di Fimela virtua Fest (1/10).

Allyssa juga menyadari dengan detoks sosial media, ia lebih mendikmati hidup. Dan banyak hal seru yang ia temukan saat detoks sosial media.

Wah, seru ya Sahabat Fimela? Buat kamu yang ketinggalan rangkaian Fimela Fest 2020 hari ini, jangan khawatir. Fimela Fest akan hadir selama satu bulan. Dan jangan lewatkan keseruannya lagi, nanti di tanggal 31 Oktober 2020.

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading