Fimela.com, Jakarta Dalam menjalani hubungan asmara, romansa akan mempererat hubunganmu dengan pasangan. Termasuk bagaimana cara pasangan memperlakukanmu. Kadang, perempuan merasa dicintai ketika pasanganmu sedikit posesif. Seakan diperhatikan dengan lebih, sifat posesif pasangan ini justru dianggap tanda rasa cinta.
Padahal, posesif dengan kasih sayang dan kepedulian terhadap orang yang kamu cintai sama sekali berbeda. Dilansir dari Good Men Project, perempuan kadang tidak sadar kalau pasangannya justru lebih ke arah posesif ketimbang menunjukkan rasa sayang mereka.
Advertisement
BACA JUGA
Sementara, posesif juga menjadi salah satu bentuk dan tanda toxic relationship. Agar kamu tidak terjerumus lebih jauh ke dalam jurang hubungan yang toxic, berikut beberapa tanda kalau pasanganmu itu posesif.
1. Mengontrol Cara Berpakaian
Peduli dengan caramu berpakaian merupakan hal yang wajar bagi pasangan. Tetapi, ketika pasanganmu sudah mulai mengontrol cara berpakaianmu, termasuk melarang mengenakan pakaian yang nyaman kamu kenakan, hingga mengatur panjang dan model rambutmu, sepertinya kamu harus berhati-hati.
Advertisement
2. Melarang dan Mengatur Kegiatanmu
Mengingatkanmu tentang gaya hidup yang buruk tentu tidak menjadi masalah. Tetapi, kalau kamu sudah mulai dilarang untuk memiliki teman pria, pergi dengan teman-teman, hingga membatasi kegiatanmu sehari-hari, ini namanya sudah posesif.
3. Melanggar Privasi
Jangan anggap wajar pasanganmu yang sering stalking DM Instagram, atau memeriksa chat di WhatsApp, bahkan hingga kotak masuk pada email. Kamu dan pasangan memang saling mencintai. Tetapi, masing-masing darimu memiliki privasi yang tidak boleh dilanggar.
4. Marah Saat Kamu Sibuk
Kamu tentu memiliki kehidupan di luar dari kehidupanmu dengan kekasih. Seperti kehidupan di kantor, kehidupan di rumah bersama keluarga kandungmu, hingga kehidupan bersama teman-teman. Tentu saja kamu harus membagi waktu dengan baik. Tapi, jika pasanganmu marah ketika kamu sedang bersama teman atau keluarga atau sibuk di kantor, ini bisa jadi pertanda kalau dia posesif.
5. Cemburu Berlebihan
Banyak orang menganggap cemburu adalah tanda cinta. Tapi, jika pasanganmu cemburu tanpa ada alasan yang jelas, terutama cemburu dengan teman-temanmu, ini juga menjadi red flag yang tidak bisa kamu abaikan.
Jadi, cobalah untuk sedikit lebih peka, apakah pasanganmu memiliki salah satu atau bahkan semua tanda toxic relationship di atas.
#ChangeMaker