Sukses

Lifestyle

Rahasia untuk Mendapatkan Kualitas Tidur yang Lebih Baik

Fimela.com, Jakarta Apa kamu memiliki masalah dengan kualitas tidur? Tidak pernah memiliki waktu tidur yang cukup setiap hari?

Psikolog dan para ahli tidur beberapa waktu belakangan menyarankan untuk menggunakan selimut tebal guna mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik. Perbedaan utamanya ada pada berat.

Selimut tebal seringkali memiliki berat antara 4 ampai 5 pon, diisi dengan pengisi yang padat untuk memberi bobot lebih. Ketika digunakan di atas tubuh, selimut ini memiliki efek menenangkan yang dapat mengurangi kecemasan saat tidur dan mengurangi tingkat kortisol pada malam hari, seperti dilansir dari byrdie.com.

 

Tips untuk mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik

Kortisol adalah hormon yang membantu tubuh merespon stres. Ketika kortisol terlalu tinggi, efeknya adalah penambahan berat badan, tekanan darah tinggi, dan gangguan tidur.

Sensasi terbungkus selimut yang tebal memiliki korelasi dengan peningkatan kenyamanan. Selimut tersebut bekerja dengan memberikan tekanan konsisten yang dapat merangsang pelepasan oksitosin, hormon yang merangsang perasaan nyaman dan aman.

Selain membantu mengatasi kecemasan, selimut tebal juga dapat membantu mengatasi kondisi lainnya, seperti gangguan pemrosesan sensorik, insomnia, autisme, dan sindrom kaki gelisah. Memang belum ada banyak penelitian tentang manfaat selimut tebal, namun banyak orang menganggap bahwa penggunaan selimut yang tebal dapat menjadi perangkat strategi manajemen kecemasan, membantu mereka merasa lebih tenang setelah seharian beraktivitas. Bagaimana menurutmu?

Saksikan video menarik setelah ini

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading