Sukses

Lifestyle

7 Alasan Zodiak Libra adalah Perempuan Terbaik untuk Dicintai

Fimela.com, Jakarta Setiap perempuan memiliki kelebihan dan kepribadiannya masing-masing, tidak terkecuali untuk perempuan berzodiak Libra. Tidak banyak yang tahu bahwa perempuan Libra menyimpan banyak kejutan dalam hal cinta. Ini sekian alasan mengapa ia jadi perempuan terbaik untuk dicintai.

1. Stabil secara emosional

Susah membayangkan perempuan Libra yang suka marah-marah kepada pasangannya karena ia memiliki cara mengelola emosinya dengan sangat baik. Ia memilih alasan mana yang hanya bisa memicu salah paham dan mana yang merupakan kecemburuan yang beralasan dan berdasar.

2. Berpikir sebelum berkata dan bertindak

Libra yang disimbolkan dengan timbangan menunjukkan bahwa ia orang yang selalu membuat pertimbangkan dan penilaian terlebih dahulu sebelum melakukan sesuatu. Itu juga yang ia terapkan dalam hubungan asmara. Ia tidak bicara ceplas-ceplos dan menyakiti hati pasangannya. Ia mencari kata-kata yang tepat yang mengutarakanya dengan cara terbaik agar bisa diterima.

3. Mengutamakan kedamaian dan ketenangan

Tidak akan ada pertengkaran hebat saling adu argumen jika menjalani cinta dengan perempuan Libra karena ia tahu kapan harus maju atau mundur di waktu yang tepat. Ia mampu menghargai perbedaan, tapi jangan memulai konflik tanpa alasan karena itu hanya akan membuatnya kesal

4. Penuh komitmen

Jangan ragukan kesetiaan Libra dalam menjalani hubungan cinta. Meski ia bukan tipe yang sangat jujur (karena bisa jadi ia sengaja berbohong untuk kebaikan pasangannya), tapi perempuan Libra tahu bagaimana menjaga dan memegang komitmen.

5. Pendamping yang sangat baik

Ketika pasangannya mengalami hari yang buruk atau sedih dan tidak bersemangat, perempuan Libra akan berusaha mencarikan hiburan atau kegiatan yang bisa memperbaiki mood pasangannya, misalnya menyajikan kopi hangat sambil memijatnya pelan atau menyiapkan air hangat untuk berendam dan melepaskan penat.

6. Calon istri yang disukai mertua

Dengan kepribadiannya yang lemah lembut dan tenang, setiap mertua pasti mudah merestui hubungan anak lelakinya dengan perempuan Libra. Ia tahu bagaimana bersikap baik dan sopan pada tempatnya. Libra memang bukan tipe yang sangat dominan atau terlihat sangat menonjol, tapi justru kesederhanaan itu yang membuatnya mudah disukai.

7. Berusaha membuat pasangannya nyaman

Libra selalu menciptakan suasana nyaman saat berinteraksi dengan orang lain dan itu juga yang akan didapatkan seorang pria ketika menjalin cinta dengan perempuan Libra. Ia berusaha membuat orang lain bahagia dan betah di dekatnya.

Kamu pemilik zodiak Libra juga, Sahabat Fimela? Cek apakah seperti itu juga kepribadianmu.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading