Fimela.com, Jakarta Tidak ada yang menyenangkan tentang kecemburuan. Kecemburuan dapat melahirkan kecurigaan yang tumbuh di dalam hatimu. Hal ini dapat merusak hubunganmu dengan pasangan. Selain itu juga akan merusak kepercayaan masing-masing pasangan. Nah, berikut ini ada beberapa cara untuk mengatasi kecempuruan dalam hubungan.
BACA JUGA
Advertisement
Komunikasikan Perasaanmu
Mengomunikasikan perasaan secara terbuka kepada pasangan sangatlah penting. Mengomunikasikan perasaan dengan baik adalah langkah penting untuk mengatasi kecemburuan. Menyadari perilaku apa yang akan menyakiti pasangamu dan sebaliknya akan membantmu dan pasangan membangun hubungan yang sehat berdasarkan rasa hormat.
Advertisement
Tingkatkan Cinta Diri
Kecemburuan sering kali bermula dari masalah kepercayaan diri. Dirimu mungkin merasa tidak layak memiliki kasih sayang tanpa syarat dari seseorang atau mungkin seseorang telah mengkhianati kepercayaanmu di masa lalu dan hal itu membuatmu merasa tidak nyaman menyerahkan hatimu. Apa pun masalahnya, hubungan yang sehat berasal dari tingkat cinta diri yang sehat. Meningkatkan cinta diri juga membantuu mengatasi kecemburuan. Dirimu dapat berlatih meningkatkan cinta dan rasa hormat yang dimiliki untuk diri sendiri dengan menghabiskan banyak waktu sendirian dan belajar menghargai dirimu sendiri, merawat tubuh dengan baik dan mengembangkan diri.
Membangun Kepercayaan
Kepercayaan adalah aspek penting dari hubungan yang sehat, bahagia dan memuaskan. Mengatasi kecemburuan melibatkan tingkat kepercayaan yang sehat. Cobalah untuk tidak sling berbohong, bertanggung jawab atas tindakan, ekspresikan persaanmu. Dengan melakukan hal tersebut, dirimu dan pasangan akan membangun kepercayaan yang sehat yang akan membuatmu merasa aman dan cintai dalam hubungan.
Ingatlah bahwa tidak ada orang yang semputna dan akan ada saat-saat dirimu dan pasangan tidak sengaja saling menyakiti. Jadi tidak ada salahnya jika dirimu membiarkan beberapa hal berlalu sesekali.
Cek Video di Bawah Ini
#Changemaker