Sukses

Lifestyle

5 Manfaat Telur Asin yang Mengejutkan, Mulai dari Menjaga Kehamilan hingga Cegah Kanker

Fimela.com, Jakarta Telur asin adalah jenis telur yang dibuat dengan proses pengawetan menggunakan garam sehingga mampu bertahan lama. Telur jenis ini juga merupakan makanan yang banyak digemari karena rasa dan teksturnya yang khas, berbeda dengan telur biasa pada umumnya.

Adapun bahan utama untuk membuat telur asin biasanya menggunakan telur bebek. Namun, telur ayam juga bisa digunakan sebagai bahan utamanya. Hanya saja, kenikmatan telur bebek asin jauh lebih nikmat, kenyal, dan gurih karena telurnya memiliki kualitas cangkang yang kuat dalam menyerap garam.

        

Tidak hanya enak, telur asin juga ternyata memiliki sejumlah manfaat yang baik untuk kesehatan.  Dilansir dari Healthline, telur asin sangat kaya akan vitamin B12 dan selenium. Bahkan dibanding dengan telur ayam, kandungan nutrisi telur asin jauh lebih tinggi. Oleh karena itu, beberapa kandungan tersebut dipercaya efektif untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan mencegah berbagai penyakit.  

Nah, untuk kamu yang penasaran dengan manfaat dari telur asin bisa melihat informasinya berikut ini. Dilansir dari Merdeka.com, Fimela.com akan mengulas 5 manfaat telur asin yang mengejutkan, mulai dari menjaga kehamilan hingga cegah kanker. Simak ulasan selengkapnya dibawah ini.

Menjaga Kesehatan Kehamilan

Manfaat telur asin yang pertama ialah dapat membantu menjaga kesehatan ibu hamil. Manfaat ini akan semakin maksimal didapatkan jika telur asin yang dikonsumsi berasal dari telur bebek. Hal ini karena telur bebek memiliki kandungan kolin yang mampu menciptakan neuritransmitter dan memfasilitasi komunikasi saraf ke seluruh tubuh. Selain itu, kandungan tersebut juga diperlukan untuk sintesis DNA dan kesehatan sel darah merah yang baik untuk kehamilan.

Kemudian, gizi lain yang terkandung pada telur asin ialah adanya kandungan selenium yang dapat membantu mengatur hormon metabolisme dan berperan penting dalam menjaga kesuburan kandungan. Omega-3 pada kuning telur juga berfungsi efektif untuk pertumbuhan dan perkembangan otak pada bayi.

Mendukung dan Menjaga Fungsi Otak

Berikutnya, manfaat telur asin yang kedua ialah dapat mendukung pertumbuhan sekaligus menjaga fungsi otak. Tentunya manfaat ini sangat baik untuk anak-anak dala masa usia emasnya yang sedang belajar mengenal banyak hal. Manfaat ini didapatkan dari kandungan omega-3 dan protein yang berperan penting dalam fungsi dan perkembangan otak. Lemak omega-3 ini juga bisa membantu membangun membran sel di seluruh tubuh dan otak.

Oleh karena itu, mengonsumsi telur asin secara rutin dan teratur sangat baik untuk meningkatkan kinerja otak. Telur asin juga baik dikonsumsi oleh ibu hamil pada masa kehamilannya serta anak di usia 1 – 3 tahun. Untuk menghidangkannya, telur asin bisa dikonsumsi secara langsung atau menjadi lauk dan menu pelengkap.

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Selanjutnya, manfaat telur asin yang ketiga ialah dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Peranan sistem kekebalan tubuh termasuk bagian yang vital karena sistem imun yang lemah dapat membuat tubuh mudah terserang berbagai penyakit. Oleh karena itu, menjadi penting bagi kita untuk menjaga sistem kekebalan tubuh setiap harinya.

Nah, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menjaga sistem imun ialah dengan rutin mengonsumsi telur asin. Kandungan nutrisi pada telur asin berperan penting untuk menjaga sistem pencernaan tubuh. Selain itu, kandungan ini juga berfungsi efektif memperbaiki segala proses pertumbuhan dalam tubuh.

Efektif Menangkal Radikal Bebas

Manfaat telur asin yang keempat ialah dapat mencegah tubuh terpapar radikal bebas. Radikal bebas yang ada didalam tubuh apabila tidak diimbangi dengan antioksidan, maka dapat menimbulkan berbagai penyakit kronis dalam tubuh, seperti hipertensi hingga penyakit jantung.

Salah satu cara alternatif yang bisa dilakukan untuk menangkal radikal bebas adalah mengonsumsi telur asin. Telur asin yang berasal dari telur bebek memiliki efek antioksidan tinggi sehingga efektif dalam menangkal radikal bebas pada tubuh.

Mencegah Risiko Kanker

Terakhir, manfaat telur asin yang cukup mengejutkan ialah dapat mencegah risiko kanker. Perlu diketahui bahwa kanker adalah penyakit yang paling mematikan dan kanker bisa menimpa pada siapa saja dan kapan saja, maka dari itu kita perlu berhati-hati.

Salah satu cara alternatif untuk mengurangi dan mencegah risiko kanker ialah dengan mengonsumsi telur asin. Telur asin yang berasal dari telur bebek mengandung protein dan omega-3 yang berperan penting untuk menjaga daya tahan tubuh dan melindungi dari kerusakan sel. Kandungan ini juga efektif untuk menurunkan risiko penyakit kanker.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading