Sukses

Lifestyle

Manfaat Buah Tin untuk Mencegah Penyakit

Fimela.com, Jakarta Berbagai buah memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan, salah satunya adalah buah tin. Di dalam Al-Qur'an, buah tin disebut dengan buah ara, yang memiliki banyak manfaat dan bisa membantu mencegah penyakit. 

Buah tin juga sering disebut dengan buah surga, karena memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan. Seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, vitamin K dan vitamin B kompleks. Buah tin juga memiliki kandungan mineral, seperti tembaga, kalium, zat besi, mangan, magnesium, kalsium, zinc, sodium dan selenium yang baik untuk kesehatan tubuh.

Berikut manfaat mengonsumsi buah tin, untuk menjaga kesehatan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit, dilansir dari berbagai sumber:

Mengontrol Berat Badan

Bagi yang sedang menjalani diet, buah tin memiliki manfaat yang baik untuk melancarkan program diet. Karena buah tin bisa membantu mengontrol berat badan agar tetap ideal.

Buah tin memiliki kandungan serat, yang bisa membantu menurunkan berat badan, dan bisa membantu menahan nafsu makan. Sehingga berat badan lebih terkontrol dan ideal. Selain itu, kandungan serat juga bisa bermanfaat untuk melancarkan sistem pencernaan, mencegah sembelit, dan mencegah sakit pada sistem pencernaan.

Mencegah Hipertensi

Manfaat buah tin yang selanjutnya adalah membantu mencegah penyakit hipertensi. Hipertensi merupakan kondisi disaat tekanan darah tinggi. Tekanan darah yang tinggi bisa menyebabkan berbagai macam penyakit, seperti sakit jantung dan stroke, yang bisa menyebabkan kematian.

Kandungan yang terdapat di dalam buah tin, seperti vitamin dan mineral yang berupa kalium dan rendah akan sodium, yang berfungsi untuk membantu mengontrol tekanan darah tinggi, dan bisa membantu menenangkan saraf yang tegang.

Menguatkan Sistem Imun

Buah tin sangat bermanfaat untuk membantu meningkatkan sistem imun tubuh, agar tidak mudah terserang penyakit. Buah tin memiliki kandungan yang kaya akan vitamin dan mineral, yang bisa membantu menjaga kesehatan tubuh.

Buah tin juga memiliki kandungan antioksidan, yang bisa membantu menangkal radikal bebas, yang bisa merusak sel imunitas tubuh, dan bisa menyebabkan kanker. Buah tin berfungsi untuk memproduksi antibodi dan memproduksi sel limfosit. Semakin banyak produksi antibodi dan sel limfosit di dalamtubuh, bisa menghancurkan pathogen yang masuk ke dalam tubuh, dan menguatkan sistem kekebalan tubuh.

Menguatkan Tulang

Buah tin memiliki manfaat untuk membantu menguatkan tulang. Karena buah tin memiliki kandungan yang kaya akan kalsium. Kalsium ini berfngsi untuk melindungi tulang, agar tulang tidak mudah keropos.

Buah tin juga memiliki kandungan fosfor, yang bisa membantu meningkatkan pembentukan tulang, meregenerasi dan memperbaiki struktur tulang, sehingga tidak mudah terkena penyakit osteoporosis.

Mencegah Penyakit Jantung

Manfaat buah tin yang terakhir adalah membantu mencegah penyakit jantung. Karena buah tin memiliki kandungan fenol, asam lemak omega 3, dan asam lemak omega 6. 

Kandungan yang ada di dalam buah tin, bisa membantu mencegah resiko jantung, menurunkan jumlah trigliserida total, yang merupakan faktor terjadinya penyakit jantung.

Semoga informasi ini bermanfaat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading