Sukses

Lifestyle

HUT RI ke-75, Jokowi Sampaikan Rasa Hormatnya kepada Pahlawan Indonesia

Fimela.com, Jakarta Di tengah pandemi Corona, upacara Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 disaksikan secara virtual pada Senin (17/8/20). Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi membacakan Naskah Apel Kehormatan dan Renungan Suci, sebagai Inspektur Upacara di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta, dini hari pukul 00.00 WIB. 

Dalam naskah yang dia bacakan tersebut, Jokowi mengenang perjuangan dan jasa pahlawan Indonesia yang bersemayam di Taman Makam Pahlawan Kalibata. 

Jokowi menyampaikan, terdapat lebih dari 10.000 pahlawan yang dimakamkan di sana. Sebagian daripada pahlawan tersebut tidak dikenal. Meskipun begitu, Jokowi memanjatkan doa bagi para arwah pahlawan agar diberi tempat nan layak di sisi-Nya. 

"Di tanah ini, di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama, Kalibata, Jakarta Selatan, bersemayam lebih dari sepuluh ribu pahlawan. Sebagian tak dikenal. Untuk mereka, para pahlawan yang jasadnya kini terbaring di Kalibata dan di mana pun di seluruh pelosok Indonesia, dikenal dan tak dikenal, kami berdoa agar diberi tempat nan layak di sisi-Nya," ucapnya. 

Selain itu, Jokowi juga menyampaikan rasa hormat yang sebesar-besarnya atas kesucian pengorbanan para pahlawan. Bukan hanya karena telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, tetapi juga pengabdian kepada perjuangan demi kebahagiaan Nusa dan Bangsa. 

"Hormat yang sebesar-besarnya atas keridaan, keikhlasan, dan kesucian pengorbanan para pahlawan dalam mengabdi kepada perjuangan demi kebahagiaan nusa dan bangsa. Perjuangan para pahlawan adalah perjuangan kami pula dan jalan kebaktian yang mereka tempuh adalah jalan kami juga," tulisnya dalam sebuah postingan pada akun Instagram resminya. 

Upacara di Tengah Pandemi Corona

Upacara HUT RI ke-75 digelar dengan cara yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Kali ini, upacara tidak dihadiri banyak tamuk undangan karena menerapkan protokol kesehatan. Sehingga, para menteri, kedutaan besar, dan presiden serta wakil presiden sebelumnya hanya menyaksikan upacara bendera secara virtual. 

#ChangeMaker

Simak Video Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading