Fimela.com, Jakarta Pengen puding lembut tapi ingin dikreasikan menjadi bentuk yang berbeda? Coba buat puding browines coklat yang bukan hanya lembut dan manis di mulut tapi bentuknya juga mirip brownies. Ini cara membuat puding brownies beserta tips agar sukses membuatnya.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan:
- 750 ml susu coklat
- 5 lembar roti tawar kupas, potong dadu
- 1 sachet agar-agar plain
- 1 sachet kental manis coklat
- 3 sdm coklat bubuk
- 3 sdm coklat batangan/DCC, iris tipis
- 3 sdm gula pasir
Advertisement
Cara Membuat:
- Campurkan semua bahan dalam wadah blender. Blender hingga halus dan tercampur rata.
- Tuangkan ke dalam panci, panaskan dan masak hingga mendidih.
- Siapkan loyang persegi panjang. Tuang ke dalamnya, ratakan permukaannya.
- Biarkan dingin di suhu ruangan, kemudian masukkan kulkas, jika sudah padat, keluarkan dari loyang, siap dinikmati.
Tips:
- Saat mendidihkan puding, diaduk-aduk terus agar adonannya tidak bergerindil dan meluap.
- Boleh ditambahkan telur jika ingin teksturnya makin lembut di mulut.
- Jika takut amis karena susunya, bisa ditambah sedikit vanila bubuk untuk menghilangkan rasanya.
- Agar tampak seperti brownies, cetak di loyang yang biasanya digunakan untuk cetakan roti brownies.
- Pastikan sudah benar-benar padat atau beku sebelum melepaskannya dari loyang agar tidak pecah atau hancur.
Nah, itu dia cara membuat puding brownies coklat, cukup mudah bukan Sahabat Fimela? Silakan dicoba.
#ChangeMaker with FIMELA