Fimela.com, Jakarta Stres dapat terjadi pasa siapa saja dengan berbagai macam penyebab. Meskipun stres sesekali sulit dihindari, stres juga dapat berdampak serius pada kesehatan fisik dan emosional. Bahkan, itu dapat meningkatkan risiko kondisi penyakit jantung dan depresi. Menariknya, beberapa makanan dan minuman tertentu mungkin memiliki manfaat untuk menghilangkan stres, seperti beberapa makanan berikut ini.
Teh Hijau
Teh hijau kaya akan L-theanin, asam amino non-protein dengan sifat penghilang stres yang kuat. Matcha adalah sumber asam amino yang lebih baik daripada teh hijau jenis lain, karena terbuat dari daun teh hijau yang ditanam di tempat yang sejuk. Proses ini meningkatkan kadungan senyawa tertentu, termasuk theanine.
Advertisement
BACA JUGA
Ubi Jalar
Stres dapat menyebabkan disfungsi kortisol, yang dapat menyebabkan peradangan, nyeri dan efek samping lainnya. Ubi jalar adalah makanan utuh yang dapat dijadikan pilihan yang sangat baik. Ubi jalar dikemas dengan nutrisi yang penting untuk respon stres, seperti vitamin C dan kalium.
Kimchi
Kimchi adalah hidangan sayuran yang difermentasi, yang biasanya dibuat dengan sayur kola tau kubis putih. Makanan fermentasi seperti kimchi mengandung bakteri baik yang disebut probiotik dan mengandung banyak vitamin, mineral dan antioksidan. Banyak peneliti mengungkapkan bahwa suplemen probiotik dan makanan kaya akan probiotik seperti kimchi memiliki efek menguntungkan pada kesehatan mental. Ini dikarenakan interaksinya bakteri dalam usus yang secara langsung memengaruhi suasana hati seseorang.
Advertisement
Telur
Telur sering disebut sebagai multivitamin alami karena telur mengandung nutrisi yang banyak. Telur mengandung vitamin, mineral, asam amino, dan antioksidan yang dibutuhkan untuk respons stres yang sehat. Telur sangat kaya akan kolin, yang memiliki manfaat bagi kesehatan otak dan dapat mencegah stres yang berlebihan.
Kerang
Kerang dan atau tiram mengandung asam amino seperti taurin, yang telah memiliki manfaat untuk meningkatkan suasana hati. Tauris dan asam amino lainnya diperlukan untuk menghasilkan neurotransmitter seperti dopamine, yang penting untuk mengatur respons stres. Faktanya, bahwa taurin memiliki efek antidepresan. Kerang juga kaya akan vitamin B12, seng, tembaga, mangan dan selenium yang semuanya dapat membantu meningkatkan suasana hati.
Biji Bunga Matahari
Biji bunga matahari merupakan sumber vitamin E yang baik untuk tubuh. Vitamin yang larut dalam lemak ini berfungsi sebagai antioksidan dan sangat penting untuk kesehatan mental. Asupan nutrisi yang rendah dikaitkan dengan perubahan suasana hati dan depresi. Biji bunga matahari juga kaya akan nutrisi penurun stres lainnya seperti mangan, magnesium, selenium, seng, vitamin B dan tembaga.
Blueberry
Blueberry dikaitkan dengan sejumlah manfaat kesehatan, termasuk peningkatan mood. Berry dikaitkan dengan sejumlah manfaat kesehatan, termasuk peningkatan mood. Buah berry kaya akan antioksidan flavonoid yang memiliki efek enti-inflamasi dan neuroprotektif yang kuat. Buah ini dapat membantu mengurangi peradangan yang berhubungan dengan stres dan melindungi terhadap kerusakan sel yang berhubungan dengan stres.
Sejumlah makanan mengandung nutrisi yang dapat membantu seseorang mengurangi stres. Cobalah untuk mengonsumsi beberapa makanan di atas untuk mengurangi stres secara alami. Selain mengonsumsi makanan sehat Sahabat Fimela dapat juga melakukan latihan seperti yoga dan meditasi untuk menenangkan pikiran.
Cek Video di Bawah Ini
#Changemaker