Sukses

Lifestyle

Resep Kreasi Es Podeng untuk Menu Buka Puasa

Fimela.com, Jakarta Es podeng adalah minuman legendaris, yang berasal dari kota Madura, yang bisa dinikmati saat buka puasa.

Es podeng memikili rasa manis dan menyegarkan, sehingga bisa membantu menghilangkan rasa haus, saat buka puasa.

Es podeng atau yang biasa disebut es puter, memiliki banyak variasi isian, yang bisa dinikmati saat buka puasa bersama keluarga.

Berikut resep kreasi es podeng, untuk dinikmati saat buka puasa, yang sudah dirangkum dari berbagai sumber:

Es Podeng Klasik

Es podeng klasik adalah es podeng yang tidak menggunakan es krim. Es podeng ini tetap segar karena menggunakan es serut, dan bisa dinikmati saat buka puasa.

Bahan yang diperlukan:

  • 2 buah nanas ukuran sedang
  • 1 kg gula pasir
  • 1 bks agar-agar warna merah dan hijau
  • 1 liter air
  • 2 batang kayu manis
  • Sejumput garam

Cara membuat:

  1. Rebus air, gula dan kayu manis, diamkan hingga larut.
  2. Jika gula sudah larut baru masukkan nanas yang sudah dipotong-potong. Masak hingga nanas layu lalu angkat sisihkan. 
  3. Kemudian sisihkan airnya untuk dijadikan sirup.
  4. Masaklah agar-agar sesuai dengan petunjuk yang ada di bungkus.
  5. Jika sudah matang semua, susu nanas dan agar-agar di dalam gelas, siarmi dengan air rebusan nenas.
  6. Tambahkan es serut, lalu sajikan saat buka puasa.

Es Podeng Manten

Es podeng manten biasanya disajikan di pernikahan, es ini memiliki banyak isian, dan bisa disajikan saat buka puasa.

Bahan yang diperlukan:

Bahan untuk setup nanas:

  • 250 gr gula pasir
  • 1 buah nanas cuci bersih dan potong kecil-kecil
  • 3-4 batang kayu manis
  • Secukupnya air matang

Bahan agar- agar :

  • 1 bungkus agar-agar warna hijau
  • 1 bungkus agar-agar tanpa warna
  • Secukupnya susu kental manis
  • Secukupnya biji selasih kering, rendam dengan air hangat
  • Secukupnya gula pasir

Bahan kolang kaling:

  • 250 gr kolang kaling
  • Secukupnya daun pandan
  • Secukupnya air
  • Secukupnya pewarna makanan warna merah

Bahan lainnya :

  • Secukupnya sirup merah
  • 1 buah leci kalengan
  • Es krim vanila

Cara membuat:

  1. Masak nanas bersama air dan gula pasir serta kayu manis, hingga nanas layu lalu sisihkan.
  2. Masak 1 bungkus agar-agar warna hijau dgn 2,5 gelas air dan gula. Dinginkan dengan suhu ruangan. Setelah dingin serut memanjang.
  3. Masak agar-agar tanpa rasa dengan 4 gelas air dan gula secukupnya. Tambahkan susu kental manis putih. Tuang dalam cetakan.
  4. Lalu taburkan agar-agar warna hijau yg sudah diserut, dan tambahkan biji selasih. Dinginkan dalam suhu ruang dan potong sesuai selera.
  5. Cuci bersih kolang kaling, potong sesuai selera. Masak bersama air dan gula pasir serta daun pandan.
  6. Tambahkan pewarna makanan sesuai selera. Masak kolang kaling sampai matang.
  7. Sajikan semua bahan di dalam mangkok, sirami dengan air sirup dan es krim vanilla. Sajikan saat buka puasa.

Es Podeng Durian

Es podeng yang satu ini sangat istimewa, karena menggunakan durian, cocok dinikmati saat buka puasa.

Bahan yang diperlukan:

  • 1500 gram es pondeng siap pakai
  • 50 gram sagu mutiara merah yang sudah direbus
  • 5 lembar roti tawar tanpa kulit, potong kotak
  • 100 gram tape ketan hitam

Bahan saus durian:

  • 100 gram daging durian
  • 300 ml santan
  • 50 gram gula kelapa
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1 lembar daun pandan yang dsimpulkan
  • 1/2 sendok makan tepung maizena
  • 1 sendok makan air

Cara membuat es podeng durian:

Blender daging durian dan santan. lalu tambahkan gula pasir, garam dan daun pandan.

Kemudian rebus, dan sambil diaduk hingga mendidih.

Kentalkan adonan dengan larutan tepung maizena, masak sampai meletup-letup.

Sajikan es podeng dengan pelengkap saus durian.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading