Fimela.com, Jakarta Ingin masak mie untuk keluarga tapi nggak mau yang biasa? Coba buat mie goreng bakso sosis yang sederhana tapi enaknya melebihi mie yang dijual-jual di restoran berikut ini ya.
Advertisement
Bahan:
- 1 bungkus mie telur
- 3 buah sosis, potong-potong
- 5 butir bakso sapi, potong-potong
- 1 butir telur, kocok lepas dan goreng orak-arik
- 2 batang daun bawang, potong-potong
- sayur sawi secukupnya
Bumbu:
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1 sdt kecap asin
- kecap manis secukupnya
Advertisement
Cara membuat:
- Rebus mie sebentar, tiriskan dan campur dengan minyak agar tidak lengket.
- Haluskan bumbu bawang putih, bawang merah, merica dan pala. Tumis hingga harum. Masukkan bakso, sosis, dan telur, tumis hingga matang.
- Masukkan daun bawang dan sawi, tumis hingga layu.
- Masukkan mie, kecap asin dan kecap manis secukupnya. Aduk rata dan tes rasa, jika sudah pas, angkat.
Sajikan mie goreng dengan acar timun dan kerupuk. Jika ingin versi pedas, silakan ditambahkan cabai rawit sendiri.
#ChangeMaker with Fimela
Selanjutnya: Cara membuat: