Fimela.com, Jakarta Tidak ada satu pun peran ibu yang sia-sia bagi anaknya. Sekecil apapun doa dan maaf dari Ibu memberikan makna tersendiri bagi kehidupan kita. Di momen Ramadan ini, P&G Indonesia mengajak masyarakat untuk kembali meresapi setiap peran ibu di dalam kehidupan kita.
Jika biasanya bulan Ramadan diisi dengan momen bermaafan dengan Ibu, kali ini kita harus mengadaptasi sebuah kebiasaan baru akibat pandemi virus corona.
Advertisement
BACA JUGA
"Ada keinginan bilang maaf ke ibu tapi ibu tidak bisa. Di situasi belakangan ini membuat kita beradaptasi dengan kondisi yang ada. Jadi, kami ingin mengajak dan menjangkau masyarakat untuk bresama sama mengingat dan meresapi doa ibu dalam setiap ujian kehidupan," ungkap Dinda Kusumawardani, Corporate Communications Manager P&G Indonesia.
Dalam rangkaian kegiatan #MaafIbuDiHidupku, P&G Indonesia berkolaborasi dengan Najeela Shihab menemukan banyak cerita inspiratif yang mengangkat perihal ibu dan anak. Sebagai seorang anak sekaligus ibu, Najeela percaya bahwa peran ibu yang tidak mudah memberikan kekuatan yang luar biasa bagi sang anak.
Â
Advertisement
Sesi berbagi di Selasa Rahasia
Najeela Shihab mengadakan sesi berbagi di instagram pribadinya yang dinamakan Selasa Rahasia. Sesi ini menjadi sebuah wadah motivasi berbasis digital dengan beragam topik. Salah satunya adalah bagaimana peran ibu dalam kehidupan seorang anak dan bagaimana ibu mampu menghadapi situasi yang sulit seperti pandemi ini.
Di momen Ramadan ini, kita diajak untuk kembali merefleksikan peran apa saja yang telah ibu lakukan dan berdampak bagi kehidupan kita. Terlebih di masa pandemi ini, peran ibu menjadi begitu penting untuk mendukung aktivitas kita.
Banyak para ibu yang merasa jauh lebih lelah di tengah pandemi ini. Bagaimana tidak? Selain harus bekerja dari rumah, ibu juga memastikan kebersihan dan menjamin ketersediaan makanan. Belum lagi jika memiliki anak di usia sekolah yang harus menjalani sekolah online.
Â
Tidak mudah bagi anak rantau
Ini menjadi sebuah tantangan baru bagi seorang ibu. Sehingga penting bagi seorang ibu untuk membuat dirinya tetap seimbang dalam menghadapi segala situasi. Bagaimana sang ibu mencoba bertahan dan menyiasati situasi inilah yang perlu diapresiasi. Baik oleh anak, suami, dan seluruh keluarganya.
Terlebih jika kita sedang tidak bersama dengan ibu. Berada jauh dari sosok ibu, entah itu untuk sekolah maupun bekerja, mungkin tidak mudah bagi seorang anak. Namun, memberikan dukungan dan tetap membina hubungan dengan ibu anak akan menjadi penyemangat bagi kita yang sedang merantau.
#Changemaker
Advertisement