Sukses

Lifestyle

Cara Membuat Es Krim tanpa Telur yang Lembut

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat es krim yang lembut tanpa telur? Tenang saja. Ada cara mudah untuk membuatnya. Selengkapnya langsung simak di sini.

Bahan-bahan

  • 1 kaleng kental manis putih
  • 5 kaleng air matang
  • 10 sdm gula pasir
  • 6 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 1 sdm SP, cairkan

Cara Membuat

1. Siapkan panci. Masukkan kental manis, gula, air, dan larutan tepung maizena.

2. Rebus sambil diaduk-aduk hingga meletup-letup.

3. Biarkan dingin, lalu tuang ke dalam wadah.

4. Simpan di dalam freezer semalaman.

5. Keruk adonan yang sudah beku. Masukkan SP. Lalu campur dan haluskan pakai mixer dengan kecepatan sedang selama 30 menit.

6. Tuang dalam cup atau wadah sesuai selera. Bisa disimpan lagi di dalam freezer.

Mudah kan membuatnya? Anak-anak pun pasti suka es krim yang lembut. Bisa ditambah taburan cokelat bubuk, irisan buah pisang, atau cokelat meses sesuai selera. Selamat mencoba, ya.

 

 

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading