Sukses

Lifestyle

Telekonseling Psikolog Gratis Jaga Kesehatan Mental di Tengah Pandemi Virus Corona

ringkasan

  • Konseling online kepada masyarakat dan tenaga kesehatan, terkait dengan respon dalam menghadapi pandemi Covid-19
  • Konseling online bisa melalui Whatsapp atau Website

Fimela.com, Jakarta Ketika pandemi virus corona mengancam kehidupan di seluruh dunia, banyak pemerintah negara bagian telah memberlakukan perintah tinggal di rumah, mengharuskan orang untuk tetap di dalam rumah. Bisnis dan sekolah telah menutup pintu mereka dan kegiatan kelompok secara langsung terhenti.

Tentu kita harus menyesuaikan diri dalam kondisi seperti saat ini. Kesehatan mental juga saat ini dibutuhkan individu untuk melindungi diri sendiri serta keluarga di tengan pandemi virus corona.

Hal tersebut dibutuhkan sebab pandemi ini berdampak pada psikis. Nah jika sahabat Fimela sudah merasa stres, cemas, takut, sedih, bersalah, marah, dan tidak bisa mengatasinya dapat berkonsultasi dengan psikolog secara gratis.

Dalam laman Instagram @ipk.jakarta, Ikatan Psikolog klinis Indonesia Wilayah Jakarta (IPK JKT) dan Himpunan Psikologi Indonesia Wilayah DKI Jakarta Raya (HIMPSI Jaya) berkerja sama dalam memberikan konseling online kepada masyarakat dan tenaga kesehatan, terkait dengan respon dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Cara konsultasi

Layanan konseling ini bisa menghubungi 08119737123 atau 081295172920 pada Senin sampai Jumat pukul 09.00 sampai 21.00 WIB. Atau bisa mengunjungi laman website-nya.

Layanan konseling ini tidak dipungut biaya. Masyarakat dari segala lapisan dapat mengaksesnya. 

Pendampingan psikologis ini dapat mendukung usaha pemulihan bangsa Indonesia dari pandemi Covid-19 dengan menjaga kesehatan mental bersama.

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading