Sukses

Lifestyle

Panduan Pergi dengan Orang Lain selama Social Distancing

Fimela.com, Jakarta Social distancing telah menjadi hal normal yang baru saat ini. Beberapa waktu lalu, pemerintah menghimbau agar masyarakat melakukan social distancing demi memutus rantai penyebaran virus Corona dan hal ini telah dilakukan di seluruh dunia.

Kalaupun harus pergi keluar, himbauannya adalah menjaga jarak dengan orang lain setidaknya 6 kaki dalam aturan social distancing. Mengapa harus 6 kaki?

Ketika seseorang batuk atau bersin, tetesan pernapasannya dapat bertahan di udara dan berkeliaran dalam jarak sekitar 6 kaki. Bahkan untuk orang-orang yang tidak merasakan sakit, sangat penting untuk tetap tinggal di rumah atau melakukan social distancing.

 

Panduan berpergian dengan orang lain selama masa social distancing

Jadi, apakah masih boleh bertemu dengan orang lain dalam jarak 6 kaki? Kesehatan mental sama pentingnya dengan kesehatan fisik, sehingga keluar rumah untuk mencari udara segar sangat penting bagi tubuh dan jiwa.

Cara terbaik jika kamu ingin melakukannya adalah sendirian. Namun, jika kamu benar-benar harus keluar untuk bertemu seseorang selama masa social distancing, pilihlah tempat yang tidak ramah untuk menghindari kontak dengan banyak orang lainnya.

Pilihan terbaik lainnya adalah pertemuan virtual. Ini merupakan cara paling aman untuk bersosialisasi di tengah pandemi virus Corona seperti saat ini.

Saksikan video menarik setelah ini

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading