Sukses

Lifestyle

Cara Membuat Kue Talam Ubi Kuning yang Lembut

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Kue talam merupakan salah satu kue tradisional dengan cita rasa manis dan bertekstur lembut. Ada rasa sedikit gurih karena ada santan kelapanya. Dan untuk membuatnya sendiri di rumah ternyata tidak terlalu sulit.

Nah, kali ini Fimela akan membagikan info cara membuat kue talam ubi kuning yang lembut. Langsung saja simak infonya di sini.

Siapkan Bahan-bahannya

Bahan A

  • 200 gram ubi kuning
  • 70 gram tepung sagu
  • 30 gram tepung beras
  • 90 gram gula pasir
  • 175 ml santan kelapa
  • ½ sdt garam

Bahan B

  • 30 gram tepung beras
  • 175 ml santan kelapa
  • 15 gram tepung sagu
  • ½ sdt garam

 

Baca juga:

 

Bahan A Dihaluskan dengan Blender

Ubi kuning direbus sampai empuk lalu lumatkan sampai halus. Setelah itu campur dengan semua bahan A yang lain. Lalu, haluskan dengan dengan blender agar adonannya lembut tanpa serat. Kemudian, saring.

Bahan B Diaduk sampai Tidak Bergerindil

Campur semua bahan B. Aduk rata sampai tidak bergerindil. Agar adonannya makin halus, saring adonan dan taruh di wadah terpisah.

Adonan A Dikukus Terlebih Dulu

Siapkan cetakan. Tuang adonan A hingga ¾ bagian cetakan. Kukus selama kurang lebih 10 menit. Setelah itu, tuang adonan B kemudian lanjut kukus lagi sampai matang.

Untuk mendapatkan kue talam ubi kuning yang lembut, adonan yang dibuat perlu disaring. Dengan disaring, adonan tidak bergerindil dan tidak berserat. Hasilnya setelah dikukus pun jadi lebih lembut. Tertarik untuk langsung mencoba membuatnya sendiri di rumah? Semoga infonya bermanfaat, ya.

 

Baca juga:

 

#ChangeMaker

 

Baca juga:

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading