Sukses

Lifestyle

3 Hal Asyik yang Bisa Dicoba dengan Smartphone Berkamera Megapiksel Besar

Fimela.com, Jakarta Smartphone sudah jadi salah satu item wajib dibawa ke mana pun pergi. Bukan hanya dibekali OS yang canggih, tapi juga kamera dengan megapiksel besar. Tak perlu khawatir mati gaya, banyak hal menarik yang bisa kamu coba dengan smartphone berkamera MP besar.

Motret makanan yang instagenic

Siapa bilang menghasilkan foto makanan yang instagenic harus pakai kamera digital yang canggih dan mahal? Bermodal smartphone pun bisa menghasilkan foto-foto makanan keren seperti yang selama ini berseliweran di media sosial. Begitu makanan tersaji di hadapanmu, pikirkan dulu angle yang bikin hasil foto tampak semenarik mungkin.

Gunakan cahaya alami dan pilih latar belakang yang netral sehingga pusat perhatian jatuh pada makanannya. Jangan lupa tambahkan 'cerita' ke dalam fotomu dengan menambahkan properti yang tepat, misalnya buku yang terbuka, genggaman tangan berdua atau cake yang sudah terpotong.

Untuk menangkap detil makanan, gunakan OPPO Reno3 yang punya fitur utama Ultra Clear 108MP dengan resolusi besar, detil yang tinggi dan warna yang tajam. Selain itu, fitur Super Macro 3cm bisa digunakan untuk memotret obyek makanan dengan sangat dekat namun tetap dengan detail yang tinggi. Saus, topping, hingga lembutnya tekstur makanan yang kamu jepret bisa tertangkap dengan sempurna.

Foto OOTD kece

Sebagai perempuan yang terus mengikuti tren fashion, nggak heran kalau banyak orang yang mengagumi gaya busanamu yang selalu up-to-date. Jangan hanya berpose di depan cermin, rekam momen cantikmu dalam balutan OOTD dengan smartphone yang dilengkapi kamera bermegapiksel besar.

Tak perlu sewa studio atau fotografer profesional, gunakan smartphone dan tripod atau bantuan sahabatmu untuk menangkap pose terbaikmu. Selain menggunakan kamar sebagai latar, jangan ragu untuk mencari lokasi seru buat berfoto, seperti café, taman kota, maupun jalanan yang bakal menunjang hasil foto kerenmu. Jangan sampai ketinggalan OPPO Reno3 yang punya fitur 5x Hybrid Zoom yang dapat mengabadikan momen fashion terbaikmu. Lewat fitur ini, pemotretan dari jarak jauh pun tetap terlihat tajam dan jernih, karena punya kemampuan 20x digital zoom.

Selfie super jernih di segala kondisi layaknya para selebriti

Hobi selfie ke mana pun pergi layaknya selebriti? Lagi nongkrong di café atau restoran, berlibur ke berbagai destinasi wisata, atau sekadar hangout bareng orang terdekat, selfie seakan jadi agenda wajib yang tak boleh dilewatkan. Sayangnya, kurangnya cahaya saat berada dalam ruangan atau di malam hari bikin hasil foto jadi tampak buram dan kurang jernih.

Walau bisa menggunakan aplikasi untuk edit hasil foto agar tampak lebih terang, tapi akan lebih baik jika sejak awal sudah memiliki hasil foto yang baik. Caranya, perhatikan sumber cahaya sebelum menggunakan smartphone untuk menjepret pose manis selfiemu. Sebaiknya gunakan cahaya alami dari sinar matahari atau manfaatkan lampu dalam ruangan yang cukup terang.

Biar hasil foto tampak keren, kamu perlu mengandalkan smartphone canggih seperti OPPO Reno3. Pasalnya smartphone tersebut menggunakan 44MP Front Camera untuk hasil foto diri yang maksimal dan mendetail. Ditambah fitur keren Ultra Night Selfie yang bikin momen selfie di segala situasi makin seru, termasuk berfoto di malam hari yang tetap akan memberikan hasil yang sempurna dan indah.

Dapatkan segera OPPO Reno3 dengan harga Rp5.499.000,-. Ada penawaran khusus juga untuk pembelian bundling OPPO Reno3 dan Enco Free, kamu berhak mendapatkan diskon Rp300.000,-. Makin menarik karena OPPO juga punya campaign #BetterAtHome di mana kamu bisa membeli smartphone keren tanpa harus keluar rumah. Cukup hubungi aja WhatsApp Official OPPO Indonesia di 0815-955-0000 dan bersiaplah mendapatkan layanan resmi dan gratis antar dari OPPO. Info lebih lanjut, cek di sini yuk!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading