Fimela.com, Jakarta Virus corona telah menyebar luas di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Cara untuk menghentikan virus corona atau Covid-19 dengan rajin mencuci tangan dengan air dan sabun, hindari menyentuh wajah, tetap di rumah, dan mengetahui gejala.
BACA JUGA
Advertisement
Mengetahui gejala penting, agar kita tidak menular virus corona kepada orang lain. Lalu apa ciri-ciri gejala virus corona?
1. Demam
2. Batuk
3. Rasa lelah yang tidak biasa
4. Sesak nafas
Gejala yang kurang umum yang disebutkan dalam jurnal penelitian The Lancet seperti sakit tenggorokan dan pilek, dilaporkan oleh 5% pasien, sedangkan diare, mual, dan muntah.
Advertisement
Gejala Virus Corona Hidden Carrier
Pada umumnya, orang yang terkena virus corona akan memiliki gejala selama beberapa hari. Pada hari pertama akan mengalami demam, kemudian batuk kering, pusing dan mual. Namun di beberapa gejala, ada pasien yang mengalami masalah pencernaan, seperti diare.
Seorang hidden carrier belum tentu memiliki gejala fisik maupun pencernaan. Namun, jika seseorang mengalami kemampuan pada indra penciuman dan perasa, bisa jadi orang terus terinveksi virus corona.
Di Korea Selatan, Tiongkok dan Italia, sekitar 30% orang yang di tes, terinveksi virus corona. Awalnya mereka kehilangan indra penciuman dan perasa, kemudian dilaporkan kepada para ahli THT di Inggris.
Adapula tanpa gejala, jadi orang tersebut bisa menularkan virus corona. Memiliki imun yang kuat, membuat seseorang tidak mudah sakit. Orang yang menjadi hidden carrier merupakan orang yang nampak sehat. Mereka juga memiliki sistem imun yang kuat.
Orang tersebut akan membawa dampak bahaya untuk orang dengan sistem imun rendah. Ketika hidden carrier bertatap muka dengan orang lain, orang lain akan langsung tertular virus corona. Jika sistem imunnya lemah, maka orang yang tertular akan langsung mengalami gejala virus corona pada umumnya.
#Changemaker