Fimela.com, Jakarta Mewabahnya virus corona, Covid-19 di seluruh dunia telah menginfeksi banyak orang. Wilayah Indonesia termasuk ke dalam salah satu negara yang kini hrus menghadapi pandemi virus corona. Hingga kini, belum ada vaksin yang bisa mengatasi Covid-19.
Seperti yang dikutip dari Liputan6.com, Presiden Joko Widodo memesan jutan obat yang bisa membantu menyembuhkan pasien terinfeksi virus corona. "Yang pertama mengenai antivirus, sampai sekarang belum ditemukan dan ini yang saya sampaikan itu tadi obat. Obat ini sudah dicoba oleh 1, 2, 3 negara dan memberikan kesembuhan yaitu Avigan," kata Jokowi di Istana Bogor Jawa Barat, Jumat (20/3/2020).
Saat ini, pemerintah telah mendatangkan 5.000 avigan dan sedang memesannya dalam jumlah yang banyak untuk mengobati pasien positif Covid-19. "Kita telah mendatangkan 5.000 dan dalam proses pemesanan 2 juta," ungkap Jokowi.
Advertisement
Obat lainnya yang disiapkan oleh pemerintah adalah Chloroquine yang jumlahnya lebih banyak daripada Avigan, untuk diberikan kepada pasien positif Covid-19.
BACA JUGA
Advertisement
Terus berusaha untuk melawan Covid-19
Hingga kini pemerintah Indonesia terus berupaya untuk melawan wabah virus corona di Indonesia. "Kedua, klorifan, ini kita telah siap 3 juta. Kecepatan ini yang kita ingin sampaikan kita tidak diam tapi mencari hal-hal, info-info apa yang bisa kita lakukan untuk menyelesaikan Covid-19," jelas Jokowi.
Melihat upya pemerintah, kita juga harus salng membantu untuk menekan angka penyebaran virus corona dengan membatasi aktivitas di luar rumah dan juga menjaga kebersihan. Dengan cara ini setidaknya kita bisa saling turut andil dalam menekan jumlah penyebaran Covid-19 yang penularannya sangat cepat.
Â
Â
#ChangeMaker