Sukses

Food

Resep dan Cara Membuat Bakso Beranak Mudah di Rumah

0(0)

Waktu Pembuatan40 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Pernah populer, bakso beranak memang memiliki keunikannya sendiri karena seakan menyimpan kejutan bagi pecinta bakso. Di dalam bakso berukuran besar, ada bakso "anakan" lainnya yang keluar dan bisa dinikmati.

Ternyata bakso beranak bisa dibuat sendiri di rumah, ini dia caranya.

Bahan:

Bumbu:

  • 8 siung bawang putih, haluskan
  • 2 sdm garam
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 butir telur
  • air es

Cara Membuat:

  1. Campur semua bahan hingga menjadi adonan padat yang lengket tapi tidak terlalu keras.
  2. Buat bulatan-bulatan bakso kecil untuk bakso anakan yang akan diisi ke dalam bakso besar.
  3. Rebus air yang sudah ditambahkan 1 sdm garam, rebus bakso hingga matang dan mengapung.
  4. Ambil mangkuk, basahi dengan air, kemudian bentuk adonan bakso seperti cetakan mangkuk. Isi dengan bakso kecil yang sudah matang sesuai selera.
  5. Bulatkan adonan bakso hingga tidak ada celah. Boleh dibuat agak tebal jika khawatir akan pecah selamat direbus.
  6. Siram-siram air panas dari air rebusan bakso dan secara perlahan pindahkan ke dalam panci rebus untuk merebus bakso beranak. Masak hingga mengapung agak lama, tanda sudah matang.

Bakso siap dinikmati dengan kuah kaldu yang lezat, sambal dan dengan taburan bawang goreng.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading