Sukses

Lifestyle

Penelitian Menemukan, Orang Golongan Darah A Rentan Terinfeksi Virus Corona

Fimela.com, Jakarta Semakin banyaknya orang yang terinfeksi virus corona pasti membuat banyak orang semakin ketat menjaga kesehatan. Virus corona sendiri menjadi salah satu virus yang bisa menginfeksi siapa saja, tapi ternyata ada satu fakta mengejutkan terkait siapa saja yang rentan terinfeksi virus ini.

Bukan hanya orang dengan lanjut tua dan mereka yang memiliki kekebalan tubuh yang rendah saja yang mudah terinfeksi virus corona, sebuah penelitian awal yang diterbitkan dalam Medrxiv Cold Sring Harbor Laboratory menemukan bahwa orang-orang dengan golongan darah A lebih rentan terinfeksi virus corona dibanding mereka yang memiliki golongan darah O.

Golongan darah A rentan terinfeksi virus corona

Para penelitian menganalisis pasien penyakit COVID-19 di Wuhan, China sebagai pusat wabah penyakit dan menemukan bahwa proporsi pasien golongan darah A yang terinfeksi dan meninggal memiliki jumlah lebih banyak daripada mereka yang bergolongan darah O. Mereka yang bergolongan darah O memiliki proporsi lebih kecil terinfeksi dan terbunuh oleh virus corona.

Peneliti yang melakukan studi di Centre for Evidence-Based and Translational Medicine ini membandingkan sampel darah dari 2.173 orang yang dikonfirmasi terinfeksi virus corona di Wuhan dan Shenzhen, dan menyarankan orang dengan golongan arah A lebih ketat menjaga kesehatan.

Tim peneliti yang dipimpin Wang Xinghuan ini menyebut penelitian ini sebagai "awal", sehingga perlu penelitian lebih lanjut yang perlu dikembangkan. Akan lebih baik jika kita semua tetap menjaga kesehatan, terlepas golongan darah apa yang rentan terinfeksi ya Sahabat Fimela.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading