Sukses

Lifestyle

Hubungan yang Tanpa Konflik, Ada Kemungkinan Sulit Berjalan dengan Baik

Fimela.com, Jakarta Kita dan pasangan kita mungkin memiliki sejumlah kesamaan. Selain kesamaan, ada juga beberapa perbedaan. Pada dasarnya kita dan pasangan kita adalah dua individu berbeda, maka wajar jika muncul konflik karena ada perselisihan atau masalah.

Mengutip buku The Introvert Advantage, hubungan yang tanpa konflik adalah hubungan yang tidak berjalan dengan baik. Konflik hadir bahkan diperlukan untuk membuat hubungan bisa lebih kuat. Bahkan setiap pelajaran atau hikmah yang didapat dari sebuah masalah bisa mendewasakan kita sebagai individu. Maka dari itu, dalam sebuah hubungan, kita perlu mempersiapkan diri untuk menghadapi setiap konflik baru agar bisa membuat hubungan jadi lebih baik dari waktu ke waktu.

Sebuah Konflik Bisa Jadi Jembatan untuk Lebih Memahami Karakter Masing-Masing

Memang tak mudah ketika harus menghadapi sebuah konflik dalam hubungan. Rasa marah, kesal, dan sedih bercampur jadi satu. Sulit untuk berpikir jernih atau merasa baik-baik saja. Namun, dari sebuah masalah kadang kita bisa lebih memahami karakter pasangan kita. Kita bisa melihat sisi lain pasangan kita. Sehingga memudahkan kita untuk memposisikan diri dengan lebih baik saat membangun komunikasi yang lebih terbuka dengannya.

Sebuah Konflik Bisa Mengurai Benang Kusut

Konflik muncul karena ada sesuatu yang salah. Ada hal yang perlu dibenahi. Walau ada pertengkaran atau perdebatan, setidaknya dengan adanya konflik ini kita dan pasangan bisa lebih terbuka dalam menyampaikan isi hati dan perasaan. Sehingga dapat mengurai benang kusut yang ada. Lebih jujur satu sama lain atas kebutuhan-kebutuhan yang dimiliki. Hubungan bisa bertahan saat sudah bisa saling memenuhi kebutuhan satu sama lain.

Sebuah Konflik Bisa Membuka Sudut Pandang Pasangan

Kadangkala kita sulit memahami pasangan karena tak pernah tahu sudut pandangnya. Dari sebuah konflik, perdebatan, atau pertengkaran, kita bisa membuka sudut pandang pasangan. Dari yang diucapkan dan diutarakan pasangan atas masalah yang ada, kita bisa melihat "isi kepala"-nya. Ke depannya, kita pun bisa mencegah masalah yang sama terulang kembali karena sudah lebih paham dengan sudut pandangnya.

Tentu saja cara kita menyikapi sebuah konflik sangatlah menentukan langgeng tidaknya sebuah hubungan. Bersyukurlah dan jagalah hubunganmu yang sampai saat ini mungkin tampak baik-baik saja. Bangun komunikasi dengan baik dan terbuka satu sama lain agar setiap konflik yang muncul bisa diatasi dengan kepala dingin. Jika ada masalah, jangan terlalu lama memendamnya karena khawatir akan menjadi "bom waktu" ke depannya.

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading