Fimela.com, Jakarta Salah satu hal yang paling disyukuri tinggal di Indonesia adalah melimpahnya rempah. Selain digunakan sebagai bahan masakan, rempah juga baik untuk kesehatan. Rasanya yang khas membuat rempah banyak diminati.
Berikut ini adalah rempah-rempah yang memiliki manfaat kesehatan. Simak penjelasannya di bawah ini.
Kunyit
Advertisement
Salah satu rempah yang memiliki banyak manfaat adalah kunyit. Selain menyedapkan masakan, kunyit juga bermanfaat untuk kesehatan. Kandungan kurkuminnya dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan meringankan peradangan.
BACA JUGA
Advertisement
Bawang Putih
Selain menambah rasa, bawang putih bermanfaat untuk meredakan flu. Saat cuaca yang tidak menentu seperti ini, bawang putih sangat disarankan untuk dikonsumsi. Selain itu bawang putih juga baik untuk kesehatan jantung.
Jahe
Sebagai pereda mual dan rasa tidak nyaman di perut. Jahe juga berkhasiat untuk memberi rasa hangat, sehingga disarankan untuk mengobati flu dan batuk. Jahe juga memberi efek antiradang yang membantu mengurangi rasa sakit.
Cengkeh
Efek antimikroba yang terkandung dalam cengkeh dipercaya untuk membantumu menghentikan pertumbuhan mikroorganisme yang berbahaya bagi tubuh. Mikroorganisme jahat ini bisa menyebabkan diare, kelelhan hingga kematian.
Pala
Salah satu rempah yang banyak diminati. Rasanya yang pedas memberi efek menghangatkan. Pala kaya dengan molekul antioksidan yang membantu melawa radikal bebas. Radikal bebas ini bisa memicu kerusakan sel yang berbahaya.
Well, demikian 5 rempah yang bermanfaat untuk kesehatan. Jadi, mana yang menjadi favoritmu? Share di sini.
#ChangeMaker